
SuaraJawaTengah.id - Beredar unggahan video yang memperlihatkan perahu di perairan laut Kabupaten Jepara, Jawa Tengah terombang-ambing karena gelombang tinggi viral di media sosial.
Unggahan video tersebut salah satunya diketahui dari akun instagram @seputarjepara belum lama ini.
"Cuaca ekstrem di perairan Jepara," tulis caption akun tersebut.
Dalam video berdurasi 43 detik itu memperlihatkan seorang nelayan yang sedang berlayar di tengah laut. Tiba-tiba mereka kejebak cuaca ekstrem.
Baca Juga: Banjir Belum Surut, Perahu Nelayan di Sukabumi Pindah ke Jalan
Alhasil, perahu yang mereka tumpangi pun terombang-ambing oleh gelombang air laut. Selain itu, terdengar juga suara deburan angin yang lumayan kencang.
Seorang nelayan yang ada di video ini kemudian menghimbau kepada seluruh nelayan lainnya agar tidak melaut dulu. Karena kondisi cuaca yang tidak mendukung dan bisa membahayakan nyawa nelayan.
"Cuaca ekstrem gais, ini kapten, ini nahkoda. Hati-hati para pelaut, ini cuaca sangat ekstrem, jangan melaut dulu. Bentar lagi nyampai Pantai Kartini Jepara," ujar seorang nelayan dalam video tersebut.
Sontak saja unggahan video yang telah ditonton 29.934 kali ini mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang mendoakan agar nelayan tersebut tidak terjadi apa-apa.
"Musim angin barat," kata akun @ipung_**.
Baca Juga: 6 Wisata Jepara yang Tawarkan Pemandangan Awesome! Mulai dari Bukit hingga Pantai
"Ngeri... Moga baik-baik saja," celetuk akun @gendon**.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
10 Rekomendasi Tempat Wisata di Jepara: Pantai, Museum, Hutan Semua Lengkap
-
10 Tempat Wisata Murah di Jepara dengan Tiket Masuk di Bawah Rp10 Ribu
-
Perjalanan Els Artsindo Rambah Pasar Arab Hingga Omzet Miliaran Rupiah dengan Dukungan BRI
-
Menikmati Libur Lebaran 2025, Ini Tempat Wisata di Jepara
-
3 Pemain Kunci di Balik Promosinya Persijap Jepara ke Liga 1 Musim Depan
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Le Minerale Terafiliasi Israel?
-
7 Rekomendasi Aplikasi Nonton Anime Terbaik April 2025, Lengkap Semua Series
-
Langkah Kecil Bandung: Mengguncang Dunia dan Membangun Solidaritas Global
-
Sri Mulyani Ungkap Peluang Danantara Kelola Dana Bank Dunia
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik April 2025
Terkini
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!
-
Menjaga Nafas Alam: Gunung Slamet Diusulkan Jadi Taman Nasional Demi Ketahanan Air dan Pangan
-
Ramalan Weton Jumat Pahing dalam Primbon Jawa
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambahan Cuan Digital Buat Beli Ngopi dan Top Up Game!