SuaraJawaTengah.id - Belakangan ini jagat media sosial tengah digemparkan oleh kasus belasan santri diperkosa pengasuh Pondok Pesantren di Kota Bandung.
Akibat perbuatan bejat ustaz tersebut, beberapa santri sampai hamil. Bahkan dikabarkan ada yang sudah melahirkan anak pula.
Diketahui pelaku pemerkosaan belasan santri itu bernama Herry Wirawan. Alasan para santri mau memuaskan hasrat seksual ustadnya itu lantaran diiming-imingi akan di sekolahkan sampai perguruan tinggi.
Menanggapi ramainya kasus tersebut, pegiat media sosial Permadi Arya alias Abu Janda turut angkat bicara. Ia merasa kesal betul dengan perbuatan bejat yang dilakukan oleh Herry Wirawan.
"Di Bali pemandangan seperti ini sudah biasa pake bikini serba terbuka. Tidak ada tuh yang perkosa dia," buka Abu Janda melalui akun instagram @permadiaktivis2.
Ia heran dengan tingkah Herry Wirawan lantaran tak bisa menahan hawa nafsunya. Terlebih para santri selama berkegiatan di pondok mengenakan pakaian serba tertutup.
"Justru kasus yang sedang marak ustaz perkosa santrinya. Saya yakin, santrinya pakai baju syar'i serba tertutup. Malah diperkosa," tambahnya.
"Jadi jelas kan yang salah bukan pakaiannya, yang salah otak laki-lakinya yang cabul," sambungnya.
Diakhir video, Abu Janda memberikan komentar menohok soal wanita yang diwajibkan mengenakan pakaian tertutup. Hal itu supaya tidak mengundang nafsu lawan jenisnya.
Baca Juga: Foto Herry Wirawan Bonyok Dalam Rutan Beredar, Della Puspita: Nitip Kulitin, Sisain Tipis
"Jangan ngatur wanita berpakaian, kalau otakmu mesum. Pake pakaian tertutup pun kau pasti nafsu, syar'i kan dulu otakmu," tandasnya.
Sontak saja unggahan video tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang turut menyentil perbuatan bejat Herry Wirawan.
"Untuk apa pamer ilmu religi, kalau gak bisa ngontrol birahi," ujar akun @simanjuntak**.
"Wkwkwkwk, setuju bang, bener ini. SYAR'I KAN DULU OTAKMU," kata akun @jnggo**.
"Aduhh aku padamu bang permadi. Lanjutkan speak up demi kebenaran," ungkap akun @shapa**.
"Hahahaa makjleb, setuju banget bang. Banyak sekarang pake baju tertutup ampe hidungnya ketutup tapi sifatnya penyuka XNXX," sahut akun @marusa**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya