SuaraJawaTengah.id - Beredar video lawas yang merekam momen wawancara seorang pria dengan mantan petinju dunia Muhammad Ali kembali viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh kanal YouTube Ora Galak tersebut menayangkan Muhammad Ali Muhammad Ali tengah diwawancarai seorang pria apakah semasa hidupnya memiliki bodyguard atau tidak.
"Apakah Anda punya bodyguard?," tanya seorang pria pada Ali dalam video tersebut.
Disangka jawaban petinju yang telah tutup usia pada tahun 2016 ini diluar dugaan. Muhammad Ali mengatakan semasa hidupnya hanya dikawal oleh satu bodyguard.
"Saya punya satu pengawal, Dia maha melihat dan maha mendengar, Dia juga maha tahu. Kalau Dia ingin sesuatu, Dia tinggal menciptakannya langsung jadi," buka Ali.
"Pengikutnya patuh dan dia tahu apa yang orang bicarakan. Dia tahu semua rahasia, bahkan apa yang ada di dalam benak kita," tambahnya.
Lantas sosok petinju asal Amerika Serikat ini menyebutkan bahwa sosok bodyguard yang ia maksud adalah Tuhan umat Islam Allah SWT.
"Dia adalah Tuhan, Allah. Dia adalah bodyguard saya, Dia juga bodyguard Anda. Dia yang paling berkuasa," tandasnya.
Seperti diketahui petinju kelahiran 17 Januari 1942 telah menorehkan banyak prestasi merupakan seorang mualaf. Bahkan Muhammad Ali berani mengumumkan dirinya resmi memeluk agama Islam pada tahun 1964.
Baca Juga: Kisah Muhammad Ali Bertemu Pembunuh Paling Kejam Afrika: Takut dan Kabur
Sontak saja unggahan video itu berhasil mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang baper mendengar jawaban Muhammad Ali tersebut.
"Masya Allah, apa yang dikeluarkan dari lisan beliau benar dan selalu menyentuh hati saya," ujar akun Muhammad Azmar**.
"Ucapan yang langsung menyentuh kalbu, jika dihayati akan terasa bahwa Allah itu benar-benar ada," celetuk akun Awal**.
"Sampai saat ini saya masih sangat tertampar dengan kalimat beliau, soo deep. Allahummaghfirlahu," ungkap akun evangeline**.
"Bener2 legend, atlet terbaik, juga ucapan nya sangat berisi," sambung akun Fuad Kurnia**.
"Jawaban nya seperti sahabat Nabi, yang tegas, kuat dan di segani. Semoga beliau di tempatkan yg layak di sisi-Nya amin," tandas akun Parulian**.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City