SuaraJawaTengah.id - Beredar sebuah video yang menayangkan Alfeandra Dewangga memamerkan roti sobek alias bentuk otot perutnya menyita perhatian netizen di media sosial.
Momen pemain PSIS Semarang keciduk memamerkan bentuk otot perutnya tersebut terekam dalam unggahan video di akun instagram @anisaputrii_7.
Netizen ini membagikan momen-momen pertandingan Dewangga ketika memperkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.
Pada saat Dewangga ditarik keluar, pria kelahiran Semarang ini kedapatan menarik kaosnya. Sehingga bentuk otot perutnya terlihat sangat jelas.
Sontak saja penampakan otot perut Dewangga tersebut membuat netizen ini terkesima melihatnya. Pasalnya otot perut Dewangga seperti 'Roti Sobek'.
"Salfok sama roti sobeknya," ujar netizen tersebut.
Tambahan informasi, Alfeandra Dewangga kini sedang berjuang membawa Timnas Indonesia menjuarai Piala AFF 2021 di Singapura.
Ia bersama Rizky Ridho dan Fachrudin Aryanto selalu menjadi andalan untuk mengawal lini pertahanan Timnas Indonesia.
Melansir situs resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Alfeandra Dewangga yang lahir di Semarang telah menekuni dunia sepak bola sedari kecil. Ketertarikan Dewangga pada sepak bola terinspirasi dari kakaknya yang gemar bermain sih kulit bundar.
Baca Juga: Profil Ardes Goenawan, Presenter yang Remehkan Timnas Indonesia Tak Akan Menang AFF 2020
Bahkan saat masih sekolah dasar, Dewangga sudah bergabung di Sekolah Sepak Bola (SSB) yang terletak di Kota Semarang bernama SSS.
Saat Dewangga masih di SSB dan dilatih oleh coach Taupik, pemain berusia 20 tahun tersebut awalnya bermain diposisi penyerang. Namun seiring berjalannya waktu, posisi Dewangga digeser oleh coach Fakhri Husaini menjadi bek ketika ia mengikuti seleksi Timnas U-18.
Keputusan coach Fakhri mengubah posisi Dewangga tersebut terbukti tepat. Pemain kelahiran 28 Juni 2001 ini sangat lugas dalam menekel maupun membaca permainan lawan.
Kini Dewangga dan kawan-kawannya akan mendapatkan ujian berat di partai final. Pasalnya Timnas Indonesia akan bertemu Thailand di babak penentuan juara Piala AFF 2020.
Seperti diketahui Timnas Thailand merupakan negara pengkoleksi gelar terbanyak di ajang Piala AFF sebanyak lima kali. Sedangkan Timnas Indonesia belum sekali pun meraih juara, padahal skuat Garuda pernah masuk final sebanyak lima kali.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!