SuaraJawaTengah.id - Presiden Joko Widodo kembali melakukan kunjungan kerja ke Jawa Tengah, Rabu (5/1/2022). Didampingi Gubernur Ganjar Pranowo, Jokowi mengunjungi empat daerah yakni Sragen, Blora, Grobogan dan Kota Semarang.
Mendarat di Bandara Adi Soemarmo Solo, Presiden Jokowi beserta rombongan langsung menuju titik pertama yakni Pasar Gemolong, Kabupaten Sragen. Jokowi dan Ganjar menyapa dan membagikan sembako kepada pedagang.
Dari Sragen, Presiden Jokowi, Gubernur Ganjar Pranowo serta rombongan bertolak ke Grobogan untuk mengunjungi Pasar Purwodadi dan SD N 3 Nglinduk. Warga yang menunggu kedatangan Jokowi pun bersorak saat rombongan tiba.
Jokowi dan Ganjar serta rombongan langsung masuk ke halaman sekolah dasar yang terletak di Desa Gabus, Kecamatan Tlogotirto, Grobogan. Ganjar sempat menyapa peserta vaksinasi di titik lain yang mengikuti secara virtual.
Baca Juga: Puan Maharani Sambut Baik Respons Positif Presiden Jokowi Soal RUU TPKS
“Halo SD Rejosari, ada SD Wirosari, SD empat Godong, SD empat Purwodadi dan Baturagung. Ini saya lagi komplit dengan dprd pak wakil pak Presiden lagi keliling,” kata Ganjar.
Di kesempatan itu, Ganjar sempat berpesan kepada seluruh warga sekolah untuk tetap disiplin protokol kesehatan. Meski sudah divaksin, lanjut Ganjar, masker harus tetap dipakai saat beraktivitas.
“Saya nderek titip prokesnya dijaga. Guru yang ngajar di kelas tolong tetap dipakai maskernya, tak dongakke sehat kabeh. Terimakasih ya,” ucap Ganjar.
Ratusan warga yang berkumpul di sekitar SD tersebut, terus memanggil nama Jokowi dan Ganjar. Sebelum meninggalkan sekolah dan melanjutkan kegiatan, Jokowi sempat menghampiri warga.
Pada momen itu, Ganjar yang berada di belakang Jokowi mencuri perhatian. Warga yang berdiri di tengah sawah karena tak bisa mendekat, menyeru nama Ganjar.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Curhat Susahnya Mencapai Puncak Gunung Merapi, Warganet: Jalan Menuju RI 1?
“Pak pak ganjar, kaose pak,” teriak seorang warga.
Di momen itu, Ganjar bersama Menteri PU PR Basuki Hadimoeljono berinteraksi dengan warga. Ganjar bertanya apakah mereka sudah divaksin atau belum. Ganjar juga mengingatkan warga yang tak pakai masker.
“Ojo lali maskermu, maskermu dinggo. Sehat-sehat ya,” ucap Ganjar.
Interaksi Ganjar dan masyarakat yang ramai itu pun menarik perhatian Presiden Jokowi untuk turut bergabung. Jokowi yang mengenakan masker dobel, melepas satu maskernya untuk memberi contoh warga agar tak lupa memakai masker.
Dari Purwodadi, Presiden Jokowi dan Gubernur Ganjar Pranowo beserta rombongan melanjutkan kegiatan. Mereka bertolak menggunakan helikopter ke Kabupaten Blora untuk meresmikan waduk Randugunting.
Berita Terkait
-
Hapus Postingan Kaskus Kurang Bersih, Ada Jejak Pemilik Fufufafa Tahu Jadwal Jokowi
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jokowi dan Prabowo Disebut Tak Masalah Pramono jadi Gubernur Jakarta, Asal...
-
Tempel Terus Ahmad Luthfi, Jokowi Soal Peluang Menang di Pilkada Jateng: Nggak Usah Sombong
-
Kampanye Akbar di Benteng Vastenburg Solo, Ahmad Luthfi Pamer Didukung Jokowi
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Terkini
-
BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah: Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang
-
Bisnis Ritel Hadapi Tantangan Ekonomi Global: Aprindo Prioritaskan Transformasi Digital dan Dukungan UMKM
-
Survei Indikator: Loyalitas Pemilih KIM Plus Tergerus, Andika-Hendi Raup Dukungan Signifikan
-
Hasil Survei Pilgub Jateng: Perang Sengit Luthfi-Yasin dan Andika-Hendi, 9% Pemilih Belum Tentukan Pilihan!
-
Superco Superfest: 36 Tim Bertarung, Cari Bibit Unggul Sepak Bola Nasional!