SuaraJawaTengah.id - Musisi Nazril Irham atau akrab disapa Ariel Noah sudah banyak menciptakan lagu berbagai genre untuk meramaikan dunia industri musik Indonesia.
Tak jarang setiap album lagu yang dikeluarkan Ariel Noah berhasil menyihir pendengar. Sehingga karya-karya Ariel Noah pun mudah diterima oleh masyarakat.
Kendati sudah menciptakan ratusan lagu, rupanya Ariel Noah tidak pernah membuat lagu religi. Padahal lagu religi sering kali diputar stasiun televisi di bulan puasa.
Melalui unggahan video di kanal YouTube Almecca Ramadhani, Ariel Noah memang mengakui sering kali disinggung soal alasan mengapa ia tidak pernah membuat lagu religi.
Baca Juga: 6 Koleksi Kendaraan Ariel Noah, Ada Motor Bebek Tua yang Bikin Penasaran
"Sering kali orang itu pada nanya Noah kenapa tidak pernah membuat lagu religi. Terus kita bilang kata siapa kita tidak pernah bikin lagu religi?," buka Ariel Noah.
"Cuman pengertian religius kita sama yang nanya berbeda. Jadi menurut kita lagu religius itu yang penting kedalaman maknanya bukan bungkusannya.itu menurut kita," jelasnya.
Ariel Noah pun menambahkan jika selama ini ia pernah membuat lagu religi yang berjudul "Tak Ada Yang Abadi".
"Kita punya kok lagu religius, mungkin ada yang pernah dengar lagu Tak Ada Yang Abadi. Kalau menurut kita itu lagunya sangat religius," ungkap Ariel Noah.
Sontak saja pernyataan Ariel Noah tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang memuji pemikiran Ariel Noah terkait pandangannya terhadap lagu religi.
Baca Juga: Rumah 5 Artis Pria di Kampung Halaman, Ada yang Masih Seperti Gubuk
"Sebuah pemikiran yang sangat bagus, secara tidak langsung menyindir musisi-musisi yang lain. Yang terkadang membuat karya berdasarkan sebuah momen," ujar akun ELANG**
"Karya-karya dari Ariel memang berbeda, setiap lagu punya makna mendalam," cetus akun cgt**.
"Berkat kritikan Ahmad Dhani, Ariel kini lebih profesional buat lirik lagu," imbuh akun Adhitya Ilham**.
"Pantas peterpan noah masih eksis sampai sekarang dibanding band-band seangkatannya. Karena personil noah orang-orang jenius," sahut akun Gila Manc**.
"Jawaban cerdas dan bijak. Itulah bedanya orang pintar dan cerdas, bijak. Noah the best," timpal akun Xiomi Ba**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Jomplang Banget, Perbandingan Foto Geng Ariel Noah di Android dan iPhone Bikin Melongo: Perkara HP Ngaruh Banget!
-
Respons Ariel NOAH Diledek Mirip Petugas Koperasi, Usai Difoto Pakai HP Kentang
-
Kamera HP Android Bikin Ariel Noah Dikira Parto, Samsung Tawarkan Galaxy S24 Ultra
-
Viral Potret Ariel Noah Dicap Mirip Parto, Merek HP-nya Jadi Sorotan
-
Potret Raffi Ahmad dan Geng The Dudas di Kamera Fans Bikin Syok: Ariel Kayak Tukang Ojek
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias