SuaraJawaTengah.id - Satya Wacana Salatiga batal menghadapi Pelita Jaya Bakrie pada lanjutan Seri II IBL 2022 di GOR C'Tra Arena, Bandung, Minggu (30/1/2022).
Hal itu setelah munculnya dua hasil tes positif Covid-19 pada dua pemain Pelita Jaya Bakrie seperti diwartakan laman resmi IBL.
Dua pemain tersebut adalah Govinda Julian Saputra dan Fernando Fransco Manansang. Keduanya mengalami gejala flu dan pilek.
Beberapa personel Pelita Jaya kini juga dalam pengawasan khusus tim dokter dan satgas Covid-19 dari IBL.
Pelita Jaya sebenarnya sudah melakukan tes PCR pada tanggal 26 Januari dengan hasil zero covid-19. Kemudian pada 28 Januari tim Pelita Jaya datang ke Bandung dan melakukan screening kedua. Mereka harus menunggu hasil tes keluar sebelum melakukan aktivitas.
Setelah hasil tes keluar hari Minggu dinihari dimana Fernando dan Govinda memperoleh hasil positif, Pelita Jaya kembali melakukan tes PCR pada hari Minggu 30 Januari pukul 11:30 WIB.
"Pertandingan Pelita Jaya vs Satya Wacana terpaksa ditunda. Kita harus menunggu hasil tes PCR ulang dari Pelita Jaya," kata Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah. Hasil tes memang ke luar sedikit lebih lama karena semakin bertambah kasus Covid-19 akhir-akhir ini.
"Dengan demikian dua pertandingan awal hari ini, Minggu 30 Januari mengalami penundaan. Selain Pelita melawan Satya Wacana, laga Indonesia Patriots vs NSH lMountain Gold juga ditunda," jelas Junas.
Baca Juga: IBL 2022: Pemain hingga Asisten Pelatih Indonesia Patriots Positif Covid-19, Ini Kondisinya
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga