SuaraJawaTengah.id - Sebuah video banjir bandang viral di media sosial. Kejadian tersebut diketahui berlokasi di desa Bakal, Kecamatan Batur, Dataran Tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah.
Dalam video tersebut tampak air mengalir sangat deras di sepanjang jalan sekitar 1 kilometer. Sejumlah kendaraan melintas tampak kesulitan bahkan terjatuh dan sepeda motor tampak terseret arus banjir yang deras, Kamis (3/2/2022).
Sekretaris Desa (Sekdes) Bakal, Lukman Rosyid membenarkan kejadian tersebut. Ia mengungkapkan banjir terjadi diduga lantaran drainase di jalan tersebut kurang memadai.
Bahkan, lanjutnya, kejadian tersebut kerap terjadi ketika hujan dengan intensitas tinggi.
"Sudah sering terjadi, drainase jalan provinsi mati total. Karena salurannya kecil banget, nggak ada setengah meter lebarnya, dan kedalaman cuma 40 sentimeter, "ungkap dia, Kamis (3/2/2022).
Menurut dia, kapasitas drainase tersebut tidak mampu menampung debit air ketika hujan deras.
"Tidak mumpuni dengan debit air yang ada di sekitar. Untungnya ini jalur miring jadi air langsung mengalir dan tidak menggenang, "ujar dia.
Lokasi yang kerap terjadi banjir bandang tersebut berada di dua dusun yaitu dusun 1 dan dusun 2 desa Bakal.
"Lokasi tepatnya di dusun 1 dan 2 , membelah dusun bekal wetan dan bakal kulon,"sambung dia.
Baca Juga: Kecewa Tak Ada Greget di Pemilu 2024, Pengurus PPP di Banjarnegara Mengundurkan Diri
Banjir bandang tersebut dirasa sangat meresahkan warga setempatdan membahayakan pengguna jalan.
" Harapannya ada pembenahan drainase dari provinsi dari Kabupaten ikut serta saluran jalur irigasi. Karena ini juga jalur wisata Dieng,"pungkas dia.
Kontributor : Citra Ningsih
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya