SuaraJawaTengah.id - Baru-baru ini jagat media sosial khususnya di twitter tengah dihebohkan dengan sebuah ramalan orang yang akan menjadi Presiden 2024 berinisial "G".
Tak dipungkiri, meski Pemilihan Presiden (Pilpres) masih dua tahun lagi. Akan tetapi suasana tahun politik 2024 sudah mulai terasa. Pasalnya sudah banyak relawan yang mendeklarasikan tokoh politiknya.
Beberapa tokoh politik juga sudah ada yang memulai safari ke masyarakat guna mendapat dukungan. Bahkan ada juga tokoh politik yang memasang ribuan bahilo.
Kekinian, di twitter muncul pemberitaan seorang peramal wanita yang meramal sosok Presiden 2024 berinisial "G". Bahkan pemberitaan itu sampai trending topik hingga pagi ini.
Selain itu, peramal wanita ini juga menyebutkan ciri-ciri fisik hingga lainnya soal siapa sosok yang akan jadi penerus Joko Widodo memimpin Republik Indonesia ini.
"Ramal Presiden 2024, Peramal (wanita) ini Beberkan Ciri-Cirinya: Inisial G, Asli Jawa Tengah, Berkulit Sawo Matang, Orangnya Sederhana. Hayo siapa?," ujar warganet dengan akun @Aryprasetyo85.
Sontak saja cuitan warganet tersebut langsung dibanjiri komentar warganet lainnya. Tak sedikit dari mereka yang ramai menduga inisial "G" yang bakal menjadi Presiden 2024 itu yakni sosok Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.
"Wah. Ganjar Pranowo ya," ujar akun @Rohman**.
"Ndoro Ganjar dong pastinya," cetus akun @Sherin**.
"Calon terkuat adalah Ganjar. Indonesia kehabisan Figur pemimpin," tutur akun @Johnpit**.
"Gibran Rakabuming Raka atau Ganjar Pranowo," imbuh akun @imam07**.
"Gibran, hayo lo," sambung akun @legod**.
Sementara itu, ada salah satu warganet yang menyebut jika inisial "G" yang akan menjadi Presiden 2024 ialah sosok tokoh muda Nahdlatul Ulama K.H. Ahmad Bahauddin alias Gus Baha.
"Gus Baha," timpal akun @maspay**.
Perlu diketahui, dari ketiga tokoh di atas, sosok Ganjar Pranowo diyakini kuat akan menjadi kandidat Presiden 2024. Pasalnya di berbagai survei, elektabitas Gubernur Jawa Tengah itu selalu tinggi.
Sedangkan Gibran Rakabuming yang baru terjun ke dunia politik bukan sosok yang diidolakan masyarakat Indonesia. Apalagi sosok Gus Baha diyakini tidak akan tertarik untuk masuk ke dalam dunia politik.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Gibran Buka 'Lapor Mas Wapres', Pengamat: Jangan Seperti Pemberi Harapan Palsu
-
Istana Pastikan Program 'Lapor Mas Wapres' Tidak Timbulkan Tumpang Tindih
-
Ngadu ke 'Lapor Mas Wapres', Ingat Lagi Reza Indragiri Pernah Kuliti Dalang Fufufafa: Makhluk Problematik
-
Wajah Mirip Wapres Gibran, Anak SMP Ini Viral dan Bikin Bangga Teman-temannya
-
Isi Lengkap Chat Reza Indragiri ke Lapor Mas Wapres: Seret Nama Roy Suryo saat Tanya Siapa Fufufafa
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
-
Waspada Leptospirosis! RSUD Cepu Ingatkan Potensi Wabah di Musim Hujan
-
Sritex Pailit, DPR Kebut Dua UU Lindungi Industri Tekstil dan Pekerja