SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang tumbang di tangan Bali United dalam lanjutan pekan ke-26 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Minggu (20/2/2022) malam.
Gol kemenangan tim Serdadu Tridatu tercipta lewat sundulan Privat Mbarga pada menit ke-33 memanfaatkan umpan lambung Stefano Lilipaly.
Kekalahan itu semakin memperpanjang tren minor PSIS Semarang. Pasukan Laskar Mahesa Jenar tak pernah menang dalam tujuh laga beruntun.
Tim asal Kota Atlas kalah dari Bali United, Madura United, dan Barito Putera. Serta bermain imbang kontra Arema FC, Persik Kediri, Persebaya Surabaya, dan Persib Bandung.
Kali terakhir skuadh asuhan Dragan Djukanovic memetik tiga pon saat mengalahkan Persiraja Banda Aceh, 12 Januari silam.
Dengan kekalahan itu, PSIS juga tertahan di posisi ke delapan dengan 34 poin, terpaut tiga angka dari Persija Jakarta di atasnya.
Sementara bagi Bali United, kemenangan itu membuat posisinya melejit ke posisi dua klasemen sementara dengan raihan 54 poin.
Nadeo Argawinata dan kawan-kawan hanya tertinggal satu poin dari Arema FC yang menjadi pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1.
Baca Juga: Asisten Pelatih Puji Mental Persija Usai Comeback Kalahkan Persik
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK