SuaraJawaTengah.id - Senin (28/2/2022) sore mungkin jadi hari yang tak bisa dilupakan Wahyu Tri (39), warga Kecamatan Tuntang, Kabupaten Magelang.
Betapa tidak, saat asyik memancing di Sungai Tuntang, Wahyu justru menemukan hal tak terduga, yakni mayat tanpa identitas.
Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika H A melalui Kasat Reskrim AKP AKP Tegar Satrio Wicaksono menjelaskan, kejadian bermula saat Wahyu Tri yang sedang memancing dipinggiran sungai melihat mayat laki laki yang terapung dan hanyut terbawa aliran sungai.
Selanjutnya pemancing tersebut melaporkan ke security PT Sarana Tirta Ungaran untuk melaporkan ke pihak kepolisian.
Jajaran Polsek Bawen dan Inafis Polres Semarang yang tiba dilokasi dibantu tim SAR BPBD Kabupaten Semarang melakukan proses evakuasi untuk selanjutnya melakukan identifikasi terhadap mayat tersebut.
"Dari identifikasi awal kami tidak menemukan identitas di tubuh mayat tersebut, namun sesuai hasil Visum et Repertum awal dari pihak RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa, terdapat luka di pelipis korban dan diperkirakan sudah meninggal lebih dari 24 jam dilihat dari tubuh sudah mulai membengkak," kata Tegar, Selasa (1/3/2022).
Pihak Polres Semarang menghimbau kepada masyarakat apabila mengenali mayat tanpa identitas tersebut agar segera menghubungi atau mendatangi Polres Semarang.
Mayat dengan ciri laki laki berusia 35 th, saat ditemukan menggunakan kaos siluet hitam bertulis leak bali, menggunakan celana pendek hitam bertuliskan Fake Lab, menggunakan celana dalam rangkap 2 (Dua) merk overlimit dan Viko, terdapat tatto di dada korban dengan tulisan "Hopes & Robert".
Saat ini Jenazah masih berada di RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa untuk dilakukan autopsi lebih lanjut dan menunggu konfirmasi dari pihak keluarga.
Baca Juga: Geger Mayat Pria Tanpa Identitas Mengambang di Sungai Kampar, Ini Ciri-cirinya
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga