SuaraJawaTengah.id - Jagat media sosial mendadak dihebohkan dengan beredarnya pesan berantai di grup whatsApp yang berisikan daftar nama ustaz radikal.
Melalui unggahan foto di akun instagram ustaz Felix Siauw, ia membagikan sebuah tangkapan layar pesan berantai di grup whatsApp.
Dalam pesan berantai tersebut terpantau sebuah narasi tulisan dengan judul "Daftar penceramahan terindikasi intoleran dan radikal. Hindari untuk mendengarkan apalagi mengundang".
Sementara itu, nampak dalam tangkapan layar tersebut terdapat 10 nama ustaz radikal. Diantara nama-nama ustaz radikal, ada ustaz Felix Siauw dan Abdul Soman.
Adapun delapan ustaz lainnya yakni ustaz M. Ismail Yusanto, Hafidz Abdurrahman, Fatih Karim, Yasin Munthahhar, Fahmi Amhar, Farid Wajdi, Jamil Az Zaini, dan Irfan Abu Naveed.
Menanggapi namanya terdaftar dalam ustaz radikal, alih-alih marah dan protes. Ustaz Felix Siauw justru memberikan respon dengan santai dan penuh candaan.
"Beredar viral 180an nama penceramah radikal dan disarankan nggak boleh diundang dan didengar," buka ustaz Felix Siauw.
"Tahun 2017, saya jadi tokoh radikal nomor 2 setelah HaErEr, sekarang jadi nomor 2 lagi. Kapan aku bisa jadi nomor satu ya," sambungnya.
Sontak saja unggahan ustaz Felix Siauw itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang memberikan ragam tanggapan.
"Dari semua daftar ustaz diatas hanya ustaz Felix Siauw yang pernah ngebahas one piece. Mungkin karena itu ustaz Felix Siauw jadi runner up," ucap akun @pandu_jati**.
"Konsisten ya ustaz peringkatnya, yang ngasih peringkat juga konsisten bener kemusuhannya," tutur akun @fitriae**.
"Yang disebut radikal, nyatanya paling cinta NKRI. Gak korupsi, ilmunya tinggi. Aneh, kata radikal itu standartnya apa sih? Padahal kelompok senjata malah nggak disebut radikal," beber akun @agus_akbar**
"Semangat ustaz tahun depan harus juara ya," sahut akun @amirahayuu**.
"Sumbernya harus dikasih tau nih, masa iya Ustaz Abdul Somad dibilang radikal," sambung akun @firmana**.
"Ustaz-ustaz idolaku semua itu. Barakalllah semoga Allah melindungi ustaz-ustaz semua," tandas akun @aginda**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Bolehkah Makmum Tidak Membaca Al-Fatihah Saat Shalat Berjamaah? Ini Penjelasan UAS, Lengkap dengan Pandangan Mazhab!
-
Sarah Menzel dan Kakak Kompak Berencana Nikah, Memang Boleh Saudara Menikah di Tahun yang Sama?
-
Richard Lee Percaya Yesus usai Diduga Mualaf, UAS Punya Pandangan: Kami Wajib Mengimani
-
Anak Syahrini Plek-ketiplek Reino Barack, Begini Kata UAS Soal Nasib Anak Perempuan Mirip Ayah
-
Berkaca dari Ucapan Lolly, Adakah Orang Tua Durhaka? Ini Kata Ustaz Abdul Somad
Terpopuler
- Nyaris Adu Jotos di Acara TV, Beda Pendidikan Firdaus Oiwobo Vs Pitra Romadoni
- Indra Sjafri Gagal Total! PSSI: Dulu Pas Shin Tae-yong kan...
- Nikita Mirzani Tak Terima Terancam Hukuman 20 Tahun Penjara: Masa Lebih Parah dari Suami Sandra Dewi
- Kini Jadi Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris, Iqlima Kim Dapat Ancaman
- Minta Maaf Beri Ulasan Buruk Bika Ambon Ci Mehong, Tasyi Athasyia: Harusnya Aku Gak Masukkan ke Kulkas
Pilihan
-
Alat Berat Sudah Parkir, Smelter Nikel PT GNI yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Pabrik
-
Sah! OJK Cabut Izin Usaha Jiwasraya, Tak Singgung Nasib Nasabah
-
Jokowi Sentil Megawati Usai Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat
-
Jika Gagal Penuhi Target Ini, Petinggi Persija: Carlos Pena Out!
-
5 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaru Februari 2025, Performa Handal
Terkini
-
Kemendagri: Tak Ada Sanksi Hukum untuk Kepala Daerah yang Absen Retreat di Akmil
-
Kecelakaan Bongkar Penyelundupan 12 Kg Sabu di Tol Tegal, Begini Kronologinya
-
Wali kota Semarang Tunda Keberangkatan Retret, Pilih Urus Sampah
-
Profil Band Sukatani, Duo Punk Asal Purbalingga yang Viral Usai Minta Maaf ke Kapolri
-
BMKG: Waspadai Hujan Disertai Petir di Semarang Hari Ini