SuaraJawaTengah.id - Beredar video yang memperlihatkan mantan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siraj melontarkan kata-kata kasar kepada orang-orang yang bergaya kearaban menuai sorotan.
Unggahan video Said Aqil Siraj tersebut diketahui dari kanal youtube Trukah Channel.
Dalam video berdurasi dua menitan lebih itu Said Aqil Siraj mulanya sedang mengisi ceramah di sebuah tempat. Rupanya dalam ceramahnya itu, ia menyinggung soal orang-orang Indonesia yang berpakaian maupun bergaya kearaban.
"Kalau menjadi tawasuth, umaton wasaton, syaratnya harus pintar, harus cerdas. Kalau go**** gak akan bisa tawasuth," buka Said Aqil Siraj.
"Bisanya cuman jenggotnya panjang, pakaiannya kamis, jidatnya hitam sama Allahu Akbar," sambungnya.
Lantas Said Aqil Siraj menilai fenomena orang-orang seperti itu sebenarnya tidak banyak memberikan peran nyata untuk kehidupan bangsa Indonesia.
"Karena go****, gak bisa berperan," paparnya.
Dengan maraknya orang-orang bergaya kearaban membuatnya heran. Padahal zaman dulu keturunan Nabi Muhammad SAW di Indonesia saja tidak bergaya seperti itu.
"Saya juga heran akhir-akhir ini, heran sekali. Dulu para Habaib orang-orang Arab di Cirebon jualan kitab, tasbih, minyak wangi pakai sarung,"
Baca Juga: Viral Kisah Nafa Salvana, Ketemu Agensi di Warung Pecel Lele, Kini Tampil di Milan Fashion Week
"Sekarang bukan Arab, pesek dan hitam pakai gamis. Allahu Akbar," kata Said Aqil Siraj.
Sontak saja pernyataan Said Aqil Siraj tersebut menuai sorotan warganet di kolom komentar. Tak sedikit dari mereka yang menyayangkan Said Aqil Siraj melontarkan kata-kata kasar.
"Astagfirullahal adzim sih Said Aqil Siraj ini namanya pelecehan terhadap sunnah Rasulullah dan pelecehan terhadal takbir yang mengagungkan Allah," ujar akun Undang Sya**.
"Kyai kok kayak gini, sombong, rasis, penuh kebencian, ngomongnya jelek, tidak menghormati HAM tentang kebebasan orang berpakaian dan berekspresi. Kritik sana itu yang pakai tank top," ucao akun Cokro Ning**.
"Acara seperti ini harusnya dibubarkan Banser. Bukannya bubarin pengajian yang bermanfaat," ungkap akun my dre**.
"Orang pintar kok ngga paham dengan kesukaan Nabi Muhammad," celetuk akun I Wayan**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo