SuaraJawaTengah.id - Dokter tim PSIS Semarang, I Kadek Rengkuh menjelaskan kondisi terkini striker Hari Nur Yulianto dan gelandang Finky Pasamba pascadihantam cedera.
Hari Nur dan Finky sempat absen dalam beberapa pertandingan Laskar Mahesa Jenar di BRI Liga 1 2021/2022.
Rengkuh menegaskan jika kondisi dua pemain itu telah membaik jelang melawan PSS Sleman di pekan ke-31 BRI Liga 1 2021/2022.
“Hari Nur sebelumnya mengalami cedera di lutut saat lawan Bali United, namun kini sudah membaik dan sudah bergabung ke latihan," kata Rengkuh saat tim latihan di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran, Bali, Senin (14/3/2022) dalam rilis yang diterima.
"Terkait bisa main atau tidak lawan PSS, itu nanti akan didiskusikan dengan tim pelatih,” tambah dia,
Berbeda dengan Hari Nur, Finky yang kondisinya sudah membaik masih membutuhkan perawatan dari fisioterapis di pinggir lapangan.
Mantan gelandang bertahan Borneo FC itu belum bergabung dengan rekan-rekannya untuk latihan reguler.
“Kalau Finky masih latihan terpisah di pinggir lapangan dengan fisioterapis. Finky sebelumnya mengalami cedera saat lawan Borneo. Sama seperti Hari Nur, kondisi Finky akan terus kami pantau jelang pertandingan,” imbuh I Kadek Rengkuh.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Batal Menang di Gianyar, PSM Makassar Harus Puas Berbagi Poin dengan Persela Lamongan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal
-
Hutan Rapat dan Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet