SuaraJawaTengah.id - Pemerintah Kota Pekalongan, melakukan pantauan terhadap ketersediaan bahan pangan dan kenaikan harga sejumlah kebutuhan pokok di beberapa pasar tradisional dan toko moderen menjelang Ramadhan 1443 Hijriah.
Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Kota Pekalongan Junaenah mengatakan, bahwa sepekan menjelang Ramadhan 1443 Hijriah harga kebutuhan pokok cenderung mulai naik meski stoknya masih mencukupi.
"Berdasar hasil pantauan, beberapa harga komoditi bahan pangan seperti daging ayam, cabai, dan bawang merah sudah mulai mengalami kenaikan sekitar Rp3 ribu hingga Rp5 ribu," kata Junaenah dikutip dari ANTARA Kamis (24/3/2022).
Junaenah menyebutkan harga bawang putih semula Rp27 ribu per kilogram kini naik menjadi Rp30 ribu/ kilogram, bawang merah dan cabai kini naik menjadi Rp40 ribu/ kilogram, dan daging ayam Rp37 ribu/ kilogram.
Kenaikan harga komoditi tersebut, kata dia, dinilai masih normal sehingga masyarakat tidak perlu melakukan aksi borong karena stok kebutuhan pokok dijamin masih aman hingga Lebaran 2022.
"Ketersediaan bahan pangan masih cukup sehingga kondisinya masih aman. Kami minta warga tidak perlu panik akan terjadinya kelangkaan bahan pangan karena stoknya masih lancar dan cukup," katanya.
Pedagang bumbu dapur Juariah mengatakan menjelang Ramadhan memang terjadi kenaikan dan penurunan harga komoditi, khususnya bumbu dapur di pasar.
Harga bawang putih dan bawang merah, kata dia, kini sekitar Rp30 ribu/ kilogram, cabai setan Rp40 ribu/ kilogram, cabai merah dan rawit Rp40 ribu/ kilogram, dan cabai hijau Rp20 ribu/ kilogram.
"Seperti halnya, harga bawang putih sebelumnya Rp27 ribu/ kilogram kini naik menjadi Rp30 ribu/ kilogram. Kemudian harga minyak goreng mencapai sekitar Rp25 ribu per liter," katanya.
Baca Juga: Katai Emak-emak Hanya Menggoreng, Omongan Megawati Disebut Bentuk Perhatian
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga