
SuaraJawaTengah.id - Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga komedian, Denny Cagur salah satu rombongan yang ikut dalam pertemuan antara Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Loji Gandrung, Senin (28/3/2022) pagi.
Denny Cagur pun mendapat kesempatan melihat langsung kamar yang pernah ditempati Bung Karno saat berkunjung ke Kota Solo.
Karena usai menggelar pertemuan tertutup, Gibran mengajak Zulkifli Hasan, Denny Cagur dan rombongan untuk masuk dan melihat-lihat kamar bekas Bung Karno.
Ketua Barisan Muda (BM) PAN DKI Jakarta ini pun merasa kagum dengan kamar yang ditempati Bung Karno.
Baca Juga: Terawan Dipecat dari IDI, Wakil Rakyat Minta Menkes Budi Gunadi Tak Tinggal Diam
Bahkan Denny Cagur pun tampak berswafoto dan selfi-selfi di kamar bekas presiden pertama Indonesia ini.
"Akhirnya bisa bisa melihat langsung kamar Bung Karno di Loji Gandrung. Baru tahu ternyata disini ada kamarnya salah satu orang yang sangat kita kagumi bersama sama," ujar Deny saat ditemui, Senin (28/3/2022).
Denny pun mengaku sangat senang dan bahagia bisa melihat langsung kamar bekas Bung Karno.
Tadi di dalam kamar Bung Karno sempat melihat sekeliling ruangan dan barang-barang yang ada di kamar. Ia juga berswafoto dan selfi di kamar tersebut.
"Perasaan pastinya senang dan bahagia bisa masuk ke salah satu kamar orang hebat. Nanti bisa cerita untuk anak anak," papar komedian Indonesia ini.
Baca Juga: Ingin Bungkam Shin Tae-yong, Kim Pan-gon Malah Kalah dari Singapura
Denny enggan mengungkapkan pembicaraan dalam pertemuan Zulkifli Hasan dengan Gibran. Pertemuan yang berlangsung tertutup itu hanya sebatas sarapan pagi saja.
"Tadi cuma sarapan pagi disini, tadi cuma ngobrol-ngobrol sambil makan terus bercandaan. Ngobrolin banyak hal tentang Kota Solo," jelas dia.
Denny mengatakan, jika Kota Solo ini menjadi salah satu kota di Indonesia yang pertumbuhan ekonominya tumbuh dan menjadi kota yang paling bahagia.
Sementara itu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan jika Denny Cagur ikut dalam pertemuan ini karena merupakan salah satu kader PAN.
"Mas Denny Cagur itu kan kader PAN. Tadi ngobrol-ngobrol, beliau juga akan maju Jakarta, dewan," tandasnya.
Usai pertemuan tadi mengajak Pak Zulkifli Hasan, Mas Denny Cagur dan rombongan untuk melihat-lihat Loji Gandrung salah satunya kamar Bung Karno.
Karena memang setiap ada tamu yang datang kesini selalu diajak melihat dan masuk ke kamar yang pernah ditempati Bung Karno.
"Tadi saya ajak melihat dan masuk ke kamar Bung Karno. Setiap ada tamu selalu saya ajak kesini," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Gempar! Purnawirawan TNI Usul Gibran Diganti, Ketua MPR Angkat Bicara!
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Desak Gibran Diganti, Ketua MPR: Dia Adalah Wakil Presiden yang Sah
-
Masih Fokus Konsolidasi Muktamar, PPP No Comment soal Dukungan PAN untuk Prabowo Nyapres 2029
-
Profil Forum Purnawirawan TNI dan Alasan di Balik Tuntutan Wapres Gibran Diganti
-
Siapkan Pilpres Jauh Hari, Golkar Bakal Beri Dukungan ke Prabowo kalau Butuh Satu Periode Lagi
Tag
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!
-
Menjaga Nafas Alam: Gunung Slamet Diusulkan Jadi Taman Nasional Demi Ketahanan Air dan Pangan
-
Ramalan Weton Jumat Pahing dalam Primbon Jawa
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambahan Cuan Digital Buat Beli Ngopi dan Top Up Game!