SuaraJawaTengah.id - Baru-baru ini beredar video yang menayangkan curhatan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo soal pertemuannya dengan Siti Atikoh menuai sorotan publik.
Rupanya kisah percintaan Ganjar Pranowo dengan istrinya tersebut dipertemukan saat mereka sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN).
Hal itu diketahui dari curhatan Ganjar Pranowo di akun TikTok @sahabatganjarpranowo belum lama ini.
"Cie romantis dan bikin iri banget kisahnya pak. Mirip cerita di novel-novel," ujar keterangan tertulis akun tersebut.
Berdasarkan video singkat itu memperlihatkan Ganjar Pranowo tengah berbincang-bincang santai dengan seorang perempuan. Rupanya mereka sedang membahas kisah cinta Ganjar Pranowo dengam istrinya.
Ganjar Pranowo menceritakan pertemuannya dengan Siti Atikoh sebuah anugerah. Sebelumnya, ia sudah tiga kali ditolak terus perempuan yang Ganjar Pranowo idamkan.
"Ketemu Siti Atikoh itu pas KKN. Terus sering ngobrol dan ngobrolnya itu ternyata nyambung. Terus pacaran deh," kata Ganjar.
Selama pacaran, Siti Atikoh di mata Ganjar Pranowo merupakan sosok wanita yang sangat perhatian. Hal itu terbukti ketika kakak iparnya sakit, Siti Atikoh selalu berada di samping Ganjar Pranowo.
"Setelah itu saya merawat kakak ipar saya yang terpapar kanker serviks. Ketahuan pertama sudah stadium tiga," ungkap Ganjar Pranowo.
Baca Juga: Beraksi Flashmob, Komunitas Becak di Serang Dukung Ganjar Pranowo Jadi Presiden 2024
"Selama saya merawat kakak saya di rumah sakit Sardjito itulah istri saya sewaktu masih pacaran selalu nemenin terus. Pas saya sering tidur di rumah sakit, dia suka cuciin baju saya dan sering dibawain makanan," sambungnya.
Sayangnya, kakak ipar Ganjar Pranowo itu meninggal dunia dan nyawanya tidak bisa tertolong dari penyakit mematikan tersebut.
Sontak saja pengakuan Ganjar Pranowo itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang baper mendengar kisah cinta pasangan yang telah dikarunia satu anak tersebut.
"So sweet sekali pak Ganjar, sehat selalu pak," ujar akun @rizkib**.
"Cintanya bersemi di KKN ya pak," kata akun @dwino**.
"Oalah mergo jodone tekan KKN nggeh, Pak. Memang skenario Allah tidak main-main," kata akun @sw.ningsiholive**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?