SuaraJawaTengah.id - Sehari menjelang bulan Ramadhan, sejumlah harga kebutuhan pokok di Pasar Peterongan, Kota Semarang meroket.
Pedagang sembako, Ninik mengungkapkan kenaikan harga bahan pokok sejak dua hari sebelum Ramadhan.
"Sembako harganya rata-rata naik semua," ungkap Ninik kepada Suarajawatengah.id di Semarang, Sabtu (2/4/2022).
Ninik menjelaskan, naiknya harga sejumlah bahan pokok menjelang Ramadhan merupakan hal yang lumrah lantaran terjadi setiap tahunnya. Meski begitu, tak menyurutkan minat konsumen untuk berbelanja.
"Tiap tahun selalu begini kalau mau puasa, apa apa serba naik," katanya.
Ia menuturkan, Selain harga minyak goreng yang meroket. Harga gula pasir, beras hingga daging ayam juga ikut merangkak naik.
"Beras naik sedikit masih bisa dijangkau. Yang biasa sekarang Rp11 ribu," ujarnya.
Ia mengeluhkan adanya kebijakan penghapusan harga eceran tertinggi (HET) yang membuat nilai barang menjadi kocar-kacir, terutama pada minyak goreng.
Setelah HET dihapus, menurutnya para masyarakat tidak banyak membeli minyak goreng kemasan. Konsumen lebih banyak beralih ke minyak goreng curah yang harganya relatif terjangkau.
Baca Juga: Puasa saat Hamil Trimester Pertama, Apakah Boleh? Ini Penjelasan Ahli
Namun, ia menyatakan minyak goreng di pasaran sekarang ini langka ketimbang kemasan. Sudah sekitar tiga hari terakhir, dirinya tak dapat melayani pembeli.
"Tapi di lapangan nyarinya curah, langka ini, hanya tertentu yang jualan," terang Ninik.
Ia menjual minyak goreng kemasan seharga Rp25 ribu sampai Rp 26ribu per liter. Sdangkan minyak goreng curah dapat dijualnya Rp16 ribu tiap kilogram.
"Minyak goreng masih mahal ini, saya jual satu liter bisa Rp25 ribu yang premium,"paparnya.
Dari informasi yang dihimpun Suarajawatengah.id harga kebutuhan pokok lainnya ikut meroket tinggi. Seperti halnya mi instan untuk satuan Rp3 ribu, sedangkan bila membeli 10 buah dihargai Rp28 ribu.
Gula pasir turut mengikuti, dari mulanya Rp14 ribu menjadi Rp16 ribu per kilogram. Selanjutnya tepung terigu dari Rp8 ribu berubah Rp11 ribu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran