SuaraJawaTengah.id - Nama Bupati Banyumas Achmad Husein termasuk dalam kandidat untuk memperebutkan kursi Gubernur Jawa Tengah (Jateng) bersama enam tokoh lainnya.
Hal tersebut berdasarkan survei yang dilakukan Charta Politika di Provinsi Jateng terkait nama-nama yang berpotensi maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Tengah menggantikan Ganjar Pranowo.
Achmad Husein berada di posisi enam dengan meraih 3,4 persen responden. Posisi Husein sendiri berada di bawah Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo, dan Mantan Menteri ESDM Sudirman Said.
Sebelumnya, Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya sebelumnya mengemukakan, jika Gibran meraih 28,5 persen responden.
"Dalam simulasi calon Gubernur Jawa Tengah, nama Gibran Rakabuming Raka menduduki peringkat pertama dengan 28.5% masyarakat yang memilih namanya," katanya dalam paparan surveinya yang diterima awak media, Kamis (14/4/2022).
Kemudian di bawah Gibran ada nama Taj Yasin Maimoen dengan 11,3 persen, urutan ketiga ada Hendrar Prihadi (Hendi) dengan 6 persen. Lalu ada FX Hadi Rudyatmo dengan angka 3,7 persen, di urutan kelima ada Sudirman Said dengan angka 3,6 persen.
Nama Achmad Husein di bawahnya dengan angka 3,4 persen, lalu Rustiningsih dengan angka 2,2 persen. Kemudian ada nama Komjen Condro Kirono dengan angka 1,7 persen sementara untuk nama lainnya sebesar 2,7 persen.
"Adapun yang tidak tahu atau tidak menjawab sebesar 37 persen," tuturnya.
Untuk diketahui, survei yang dilakukan Preferensi Sosial dan Politik Masyarakat Provinsi Jawa Tengah dilakukan pada tanggal 14-19 Februari 2022.
Survei dilakukan dengan menggunakan multistage random sampling jumlah sampel di Provinsi Jawateng sebanyak 1.090 Responden. Melalui wawancara tatap muka dengan protokol kesehatan yang ketat, dan margin of error +/- 2.97%.
Berita Terkait
-
Anak Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka Bakal Jadi Gubernur Jawa Tengah Kalau Pilgub Jateng Digelar Saat Ini
-
Survei Charta Politika Soal Capres; Ganjar Pranowo Lebih Superior dari Prabowo dan Anies di Jawa Tengah
-
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Presiden RI Joko Widodo Naik Mobil Kepresidenan, Ini Isi Percakapannya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih