SuaraJawaTengah.id - Pegiat media sosial Permadi Arya alias Abu Janda mendadak melontarkan pernyataan cukup mengagetkan terhadap sosok Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
Melalui akun instagramnya, menurut Abu Janda, semenjak jadi ketua umum partai tubuh AHY semakin kurusan ketimbang saat masih menjadi prajurit.
Abu Janda kemudian meledek AHY yang disandingkan sosok Presiden Jokowi. Menurut Abu Janda, AHY kurusan karena ia tertekan ambisi besar bapaknya yang ingin anaknya menjadi pemimpin di Indonesia.
Sedangkan Presiden Jokowi kurusan, karena ia bekerja keras dan jarang tidur demi membangun negara Indonesia menjadi lebih baik.
"Yang kiri (Foto Jokowi) kurus karena lelah, kurang makan, kurang tidur ngurus negara. Yang kanan (Foto AHY) kurus akibat tertekan oleh ambisi bapak," kata Abu Janda.
Melihat perubahan AHY yang kurusan, Abu Janda merasa simpati. Ia menuturkan bahwasanya passion AHY bukan di dunia politik.
"Jujur saya simpati pada mas Agus, lihat video mas Agus orasi seperti terlihat gugup berusaha mengingat hafalan. Tak terdeteksi kharisma atau wibawa seperti mendengar kawan curhat di warunv kopi," papar Abu Janda.
"Mas Agus terlalu dipaksakan jadi ketum partai. Padahal hati mas Agus tidak disitu. Yang sabar mas @agusyudhoyono," pungkas Abu Janda.
Meski begitu, beberapa hari yang lalu, AHY sempat didoakan oleh Kiai Asyhari yang dinilainya pantas menjadi pemimpin Indonesia di masa depan.
Baca Juga: Pengamat Nilai Duet Anies-AHY Bakal 'Full Power': Magnet Politiknya Luar Biasa
Hal itu karena AHY sudah memiliki jiwa kepemimpinan. Apalagi ia masih memiliki darah keturunan dengan kerajaan majapahit.
"Kita kedatangan tamu tokoh nasional. Siapa beliau ini (AHY), beliau ini merupakan keturunan majapahit. Trah dari Raden Wijaya," kata kiai Asyhari dalam video TikTok @politikreceh.
"Raden Wijaya menurunkan Ki Ageng Buwono Keling, lalu Ki Ageng Buwono Keling menurukan Ki Ageng Sambi Gumelar terus beberapa generasi lainnya karena nama-namanya sulit dihafalkan," sambungnya.
Selain memiliki darah majapahit, kiai Asyhari mengatakan kalau AHY juga merupakan keturunan Nabi Muhamad SAW.
"Bapaknya Kiai Hasan Basari itu nikah dengan Saripah keturunan Rasulullah. Jadi beliau ini (AHY) masih memiliki darah keturunan Rasulullah," paparnya.
Merasa takjub dengan AHY yang memiliki keturunan majapahit dan Nabi Muhamad. Kiai Asyhari pun memberikan dukungan kepada AHY untuk memimpin Negara Indonesia di masa depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK