SuaraJawaTengah.id - Usai potongan video tiga bocah yang pamerkan alat kelaminnya kepada wanita viral di media sosial, petugas kepolisian dari Polres Purbalingga akhirnya turun tangan untuk melakukan penyelidikan terkait latar belakang peristiwa itu terjadi.
Dalam penyelidikan peristiwa ini, sebelumnya Polres Purbalingga telah berhasil mengindentifikasi ketiga anak tersebut. Pihak kepolisian juga memberikan pendampingan.
"Kami lakukan pendampingan psikologi terhadap tiga anak yang videonya viral beberapa saat lalu. Tujuannya bisa mengetahui penyebab perilaku tersebut dan mencegah mereka mengulangi perbuatannya," kata Psikolog Polres Purbalingga, Ipda Teguh Susilo,, Sabtu (7/5/2022) sore.
Dari kasus yang terjadi, menurutnya ada pola asuh anak yang kurang tepat melatarbelakangi tindakan negatif anak.
Tiga anak tersebut selama ini diketahui dititipkan kepada neneknya yang berjualan di kompleks GOR Goentoer Darjono Purbalingga. Sedangkan orangtuanya bekerja.
"Selama neneknya berjualan tiga anak ini ikut beraktivitas di GOR Goentoer Darjono tanpa pengawasan yang ketat. Sehingga sangat mudah menyerap perilaku lingkungan yang beraneka macam atau mudah dipengaruhi orang-orang di sekitarnya," terangnya.
Teguh menyampaikan, perilaku negatif anak bisa muncul akibat pola asuh yang tidak tepat dari orang tuanya.
Selain itu, lingkungan yang tidak tepat dapat berperan mempengaruhi perilaku anak untuk melakukan perbuatan negatif.
"Oleh sebab itu, perhatian terhadap perilaku anak harus dilakukan dengan tepat oleh orang tuanya," jelasnya.
Baca Juga: Dugaan Kekerasan Seksual Johnny Depp, Psikolog Sebut Amber Heard Menderita PTSD
Dari pendampingan yang sudah dilakukan, upaya awal yaitu untuk memperbaiki pola asuh anak agar sesuai dengan semestinya. Ibu dari ketiga anak tersebut, menurutnya akan berhenti bekerja untuk sementara waktu.
"Kita akan terus melakukan pendampingan psikologi terhadap ketiga anak tersebut, termasuk juga terhadap orang tuanya," tuturnya.
Ia mengimbau setelah kasus ini viral, masyarakat di lingkungan tempat tinggalnya tidak mengucilkan tiga anak tersebut. Pemberian motifasi dan dukungan dapat mencegah perilaku negatif anak tidak terulang kembali.
"Seluruh pihak mulai dari pemerintah, para tokoh dan masyarakat harus berperan serta untuk menciptakan lingkungan ramah anak. Agar perilaku negatif anak bisa dicegah sejak dini," tutupnya.
Diberitakan sebelumnya, jagad media sosial tengah dihebohkan dengan potongan video berdurasi 30 detik menggambarkan tiga orang anak memamerkan alat kelamin kepada pengunjung wanita yang tengah berolahraga di kawasan Gelanggang Olahraga (GOR) Goentoer Dardjono Purbalingga.
Video dengan durasi 30 detik tersebut diunggah oleh pemilik akun Twitter @Dreamens1on pada Kamis (5/5/2022) malam.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hutan Rapat dan Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet
-
BRI Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Indosat Ungkap Lonjakan Trafik Data di Jawa Tengah dan DIY, AI Jadi Kunci Keandalan Jaringan
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM Tahun Muda Di Bawah 100 Juta, Layak Dibeli Tahun Ini!
-
Viral! Aspal Jalan Baru di Purbalingga Bisa Digaruk Tangan, Ini Penjelasan Lengkapnya!