SuaraJawaTengah.id - Marketplace kini menjadi pasar global yang mudah diakses oleh masayarakat sebagai calon pembeli maupun para pedagang.
Adanya Teknologi dan digitalisasi membuat transaski jual beli kini menjadi mudah. Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) pun kini berani bersaing di tingkat global.
PT Borong Indonesia (“Borong”) pun tak melewatkan hal itu. Bekerjasama dengan mitra distributor PT Aneka Jaya dan beberapa warung tradisional di wilayah Semarang, mereka akan ikut membangkitkan ekonomi pasca Pandemi melanda.
Country Manager Borong Indonesia, Ronald Sipahutar mengatakan, melalui kemitraan strategis ini Borong berharap para pelaku UMKM memiliki kemampuan untuk bersaing dan mengembangkan usahanya serta berkontribusi sebagai roda penggerak dalam upaya percepatan pemulihan ekonomi di Semarang dan sekitarnya.
“Kami melihat warung tradisional sebagai potensi ekonomi masyarakat yang harus terus diberdayakan dan ditingkatkan daya saingnya mulai dari modifikasi model bisnis maupun pemanfaatan teknologi digital. Community Marketplace yang merupakan platform pertama di Indonesia berbasis decentralized marketplace adalah strategi Borong untuk membantu percepatan transformasi digital di sektor UMKM dengan tetap memperhatikan kearifan lokal,” kata Ronald dikutip dari keterangan tertulis Jumat (20/5/2022).
Berbeda dengan kebanyakan marketplace berbasis centralized yang ada saat ini dimana pelaku usaha berskala besar, menengah dan kecil disatukan dalam sebuah platform yang sama sehingga mengakibatkan pelaku UMKM menjadi sulit berkembang. Menurutnya sistem decentralized marketplace dirancang Borong untuk menyasar target market yang spesifik dan berada di lingkungan sekitar.
Karena itu, decentralized marketplace lebih memungkinkan untuk menciptakan persaingan usaha yang sehat dan membantu mendorong pertumbuhan ekonomi.
Sementara itu, Kwik Handoyo Sugiarto, Direktur Utama PT Aneka Jaya mengatakan, menyambut baik kerjasama tersebut dan mendukung Borong dengan menjadi mitra distributor.
"Pandemi Covid-19 telah mendorong percepatan transformasi digital, sebagai pelaku usaha kami harus mampu beradaptasi terhadap berbagai perubahan yang ada, termasuk perkembangan teknologi. Harapan kami platform rantai pasok terintegrasi dari Borong dapat membantu menyederhanakan proses distribusi, memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan nilai transaksi dan omzet UMKM,” ucapnya.
Baca Juga: Duel Arema FC vs PSIS Semarang Bakal Jadi Bahan Analisis Pelatih Singo Edan
Berbagai kendala sering dihadapi pelaku usaha warung tradisional untuk bersaing dengan toko ritel modern; seperti terbatasnya variasi dan jenis barang yang dijual, kesulitan untuk mengakses ke distributor untuk membeli barang dengan harga kompetitif dan tantangan dalam menerapkan teknologi untuk meningkatkan kinerja usaha mereka.
Community Marketplace hadir sebagai solusi bagi para pelaku usaha dari berbagai jenis dan skala bisnis, baik distributor, seller, termasuk pemilik warung dan komunitas UMKM lainnya untuk membangun dan mengelola marketplace secara mandiri sebagai sarana penjualan, memperluas pasar dan jaringan bisnis sehingga ekosistem dapat dibangun secara dua arah baik dari sisi supply maupun demand.
Di Semarang Borong Indonesia akan menitikberatkan pada digitalisasi warung dan toko kelontong tradisional yang meliputi program pendampingan dan pelatihan untuk menggunakan platform Community Marketplace yang memiliki fitur pemesanan online, pembayaran digital, penerapan sistem inventori dan pencatatan serta pengaturan lay-out produk yang menarik dan bersih.
Borong juga berkomitmen untuk membantu para pelaku UMKM ‘naik kelas’ dengan membangun dan mengelola home commerce secara mandiri dengan kontrol penuh atas seluruh kegiatan perdagangannya termasuk mendapatkan akses ke database pelanggan yang dapat digunakan untuk melakukan program promosi dan retensi pelanggan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal