SuaraJawaTengah.id - Sejumlah pekerja bongkar muat di Kawasan Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang kembali digegerkan dengan informasi jebolnya lagi tanggul laut pada Kamis (2/6/2022) Siang.
Dari informasi tersebut, imbasnya para pekerja panik dan berlarian keluar area pabrik untuk menyelamatkan diri.
Kepala Bea Cukai Tanjung emas Semarang, Anton Martin menyebut informasi kembali jebolnya tanggul merupakan hoax atau tidak benar.
"Infonya tidak benar, tidak ada tanggul yng jebol lagi, penyebar hoax yang tega buat tenaga kerja bongkar muat berlarian," ungkap Anton, Kamis (2/6/2022).
Ia menjelaskan, kondisi saat ini karung pasir yang digunakan untuk tanggul sementara masih bekerja dengan baik.
"Kalau rembesan air laut memang ada, tapi tidak sampai membuat jebol," ujar dia.
Karena informasi hoax tersebut, aktifitas di Bea Cukai Pelabuhan Tanjung Emas Semarang juga ikut terganggu karena banyak pekerja yang berhamburan keluar pelabuhan.
"Ini mengganggu stabilitas kita yang bekerja secara pararel," kata Martin.
Melalui pesan WhatsApp, Martin juga mengirimkan beberapa video yang menunjukkan jika tanggul sementara itu masih bisa bekerja dengan baik.
Baca Juga: Jadi Budak di Arab Saudi, Nurhayati PMI Asal Lampung Timur 15 Tahun Disekap dan Tak Digaji
"Sampai saat ini tak ada tanggul yang jebol," imbuhnya melalui pesan singkat.
Seperti diketahui, beberapa waktu yang lalu video karyawan yang berhamburan keluar pelabuhan tersebar di beberapa WhatsApp Group.
"Tanggul jebol lagi, sampai macet," kata seseorang yang merekam video tersebut.
Kontributor : Aninda Putri Kartika
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal