SuaraJawaTengah.id - Setelah satu minggu mengikuti proses pencarian putranya yang hilang di Sungai Aare, Swiss, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akhirnya kembali ke Indonesia dan mengikhlaskan kepergian Emmeril kahn Mumtazd.
"Innalilahi wainna illaihi rajiun, Dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz," tulis Ridwan Kamil melalui akun Instagram pada Jum’at (3/6/2022).
Tak lupa, Ia juga memohonkan maaf untuk putranya itu.
"Mohon dimaafkan, jika semasa hidupnya ada kekhilafan dan kesalahan," katanya.
Selain itu, ia juga mengabarkan bahwa dirinya dan keluarga yang turut dalam proses pencarian sudah bertolak ke Indonesia.
Ia mengatakan akan menggelar doa bersama di Gedung Pakuan Bandung pada Sabtu (4/5).
"Kami sekeluarga sudah kembali ke tanah air dan akan melaksanakan doa bersama bada zuhur dan bada ashar, besok Sabtu bagi yang berkenan di kediaman Gedung Pakuan Bandung," ungkapnya.
Ia juga menyampaikan bahwa pencarian Eril akan terus dilakukan sampai batas waktu yang belum ditentukan.
Sebelum itu, Bang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil menuliskan kata-kata untuk sungai Aaron.
Sebagai sesama makhluk Allah SWT, aku titipkan jasad anak kami kepadamu.
Sudah ku kumandangkan adzan terbaikku dihadapanmu..
Bahagiakan dia dalam keindahanmu.
Selimuti dia dalam kehangatanmu.
Lindungi dia dalam kemegahanmu.
Sucikan dia dalam kejernihanmu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya