SuaraJawaTengah.id - Pendakwah Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih dikenal dengan Gus Miftah menunggah video dirinya yang sedang menggali tanah menggunakan cangkul.
Meski langit masih tampak petang, namun sudah banyak orang yang mengamati Gus Miftah menggali tanah.
Rupanya Gus Miftah bermaksud mengharap berkah dengan berbakti menggali liang lahat untuk Almarhum Mustasyar Nahdlotul Ulama (NU) KH. Dimyati Rois.
"Tabarukan menggali liang lahat untuk almaghfurlah Abah KH. Dimyati Rois," tulisnya dalam video, pada Jumat (10/6).
"Kagem abah Kyai Dimyati Rois al Fatihah," lanjutnya melalui keterangan video.
Unggah Gus Miftah itu pun langsung viral di jagat dunia maya dan mendapat banyak tanggapan dari warganet.
"Kaliwungu mendung, sedih ulama besar Kaliwungu sudah berpulang semoga husnul khatimah," ungkap akun @an****.
"Kaliwungu berduka," tambah akun @And***.
"Innalillahi wa Inna Ilaihi rajiun semoga Abah KH. Dimyati Rois diberi husnul khatimah amin ya robbal alamin," ungkap akun @mu***.
Baca Juga: Kabar Azka Corbuzier akan Pindah Agama Islam, Gus Miftah: Saya Sangat Feeling Banget
"Innalillahi wa Inna Ilaihi rajiun, sugeng tindak Abah yai, mugi-mugi diberi husnul khatimah amin ya robbal alamin," ucap akun @cap***.
Sabagaimana Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) menyampaikan kabar duka, Mustasyar Pengurus Besar NU (PBNU) KH. Dimyati Rois wafat, Jumat (10/6).
"Keluarga Besar Lembaga Dakwah PBNU. Turut berduka cita yang mendalam atas wafatnya Mustasyar PBNU K.H. Dimyati Rois," ungkap keterangan yang diunggah twitter resmi LDNU.
"Semoga almarhum husnul khatimah, amal ibadah serta perjuangan beliau diterima disisi Allah SWT. Al Fatihah," lanjut keterangan.
Lihat videonya bisa klik di SINI
Kontributor: Sakti Chiyarul Umam
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan