SuaraJawaTengah.id - Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Nepal. Kedua tim akan bertanding pada matchday terakhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Jaber Al-Ahmad International, Kuwait, Rabu (15/6/2022) dini hari.
Laga ini menjadi laga penentuan menyusul kekalahan yang diterima Timnas Indonesia dari Yordania di pertandingan kedua grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 Minggu (12/6) kemarin.
Akibat kekalahan dari Yordania itu, Timnas Indonesia dalam posisi terjepit. Sebab, skuat Garuda yang ada di posisi kedua grup A, dalam posisi tertinggal dibanding Runner Up dari lima grup lainnya.
Sebagai informasi, nantinya hanya lima Runner Up terbaik saja yang bakal lolos ke Piala Asia 2023. Melihat posisinya saat ini, Timnas Indonesia pun mau tak mau harus menang atas Nepal.
Meski demikian, banyak yang meyakini Timnas Indonesia bisa menang dengan mudah atas Nepal. Apalagi, tim berjuluk The Gorkhalis itu tengah kesulitan usai menelan dua kekalahan dari Yordania dan Kuwait.
Pelatih Shin Tae-yong memastikan timnya sudah siap bertanding. Menurutnya, Pratama Arhan dan kawan-kawan sudah belajar dari pertandingan kontra Kuwait (2-1) dan Yordania (0-1).
"Memang penampilan (Timnas Indonesia) lebih baik saat lawan Yordania daripada lawan kuwait, mereka lebih percaya diri, para pemain berusaha lakukan permainan kita. Jadi pastinya bisa tampilkan yang terbaik untuk besok," terangnya.
"Latihan ini juga sudah fokus ke taktik, jadi PR pemain lakukan permainan kita, taktik yang saya sediakan pastinya akan dapat peluang yang," ia menambahkan.
Lebih lanjut, Shin Tae-yong menyebut anak asuhannya tidak ada yang mengalami cedera. Meski ada satu pemain Pratama Arhan sempat cedera ringan saat bersua Yordania.
Baca Juga: Ngobrol Asyik Berdua di Pantai, Aksi Pratama Arhan dan Asisten Shin Tae-yong Jeje Disorot Warganet
"Sempat cedera kemarin lawan Yordania, tapi dua hari ini memang pemulihan dengan baik. Jadi semuanya sudah siap dan tak ada yang cedera," pungkasnya.
Untuk melihat keseruan laga itu, berikut ini link live streaming Timnas Indonesia vs Nepal klik DI SINI!!!
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah