SuaraJawaTengah.id - Platform pesan instan WhatsApp kini memiliki fitur yang cukup lama ditunggu, yakni memindahkan histori obrolan dari ponsel Android ke iPhone.
CEO Meta Platforms, Mark Zuckerberg mengumumkan fitur baru ini melalui akun Facebook miliknya.
"Ini fitur yang paling banyak diminta. Kami meluncurkan kemampuan pindah dari iPhone-->Android tahun lalu dan sekarang menambahkan Android-->iPhone," kata Zuckerberg, dilansir dari ANTARA, Rabu (15/6/2022).
Berdasarkan pengumuman dari Zuckerberg, fitur transfer dari Android ke iPhone mencakup histori obrolan, foto, video dan pesan suara.
Dia juga menyatakan pengiriman ini tetap dilindungi enkripsi end-to-end.
Cara transfer
Dikutip dari laman The Verge, memindahkan data dari Android ke iPhone hanya bisa untuk iPhone baru atau yang sudah disetel ulang ke setelan pabrik (factory reset).
Untuk iPhone, sistem operasi yang diperlukan adalah iOS 15.5 sementara pada Android, minimal Android 5.
Pada ponsel Android, pengguna harus memasang aplikasi Move to iOS. Ketika sedang menyetel iPhone baru, ketuk opsi memindahkan data dari Android dan ikuti langkah-langkahnya.
Baca Juga: Cara Mengendalikan Powerpoint di Laptop via Smartphone, Mudah Banget!
Setelah selesai, pengguna harus masuk (login) ke WhatsApp dengan nomor ponsel yang sama.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?
-
7 Fakta Banjir Bandang di Pati, Jembatan Putus hingga Tumpukan Kayu Misterius
-
Warga Sumbang Tolak Tambang Kaki Gunung Slamet: Lingkungan Rusak, Masa Depan Terancam!
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok