SuaraJawaTengah.id - Sundulan bek Wahyu 'Hulk' Prasetyo menit ke-94 menyelamatkan PSIS Semarang dari kekalahan melawan Dewa United dalam lanjutan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (17/6/2022).
Kedua tim bermain imbang 2-2 setelah mempertunjukkan laga yang cukup sengit di bawah guyuran hujan sepanjang pertandingan.
Membawa misi meraih kemenangan kedua, PSIS Semarang justru mendapat perlawanan alot dari Dewa United.
Bahkan tim asuhan Nilmaizar itu unggul cepat saat laga abru berjalan satu menit. Rangga Muslim Perkasa memanfaatkan kemelut di depan gawang PSIS untuk menaklukan kiper Fajar Setya Jaya.
Tertinggal satu gol, PSIS Semarang langsung mengambil inisiatif serangan untuk menyamakan kedudukan. Hasilnya, sepakan indah Eka Febri Yogi Setyawan mampu menyamakan kedudukan pada menit sembilan.
Memasuki babak kedua, laga yang disaksikan sekitar 2000 penonton ini kembali menampilkan aksi menarik meski diguyur hujan. PSIS yang memasukkan pemain asing, Carlos Manuel Dos Santos membuat serangan semakin ketat.
Hanya saja, upaya PSIS unggul kembali keduluan Dewa United setelah Karim Rossi mampu mencetak gol pada menit 86.
Beruntung menjelang laga usai Wahyu Prasetyo mampu menyamakan kedudukan. Hasil 2-2 bertahan hingga pertandingan usai.
Pelatih PSIS Semarang Sergio Alexandre usai pertandingan mengatakan kedua tim, bermain bagus, karena hujan pemain kedua kesebelasan bermain berat sehingga tidak bisa mengembangkan permainan.
"Kami sengaja menurunkan Carlos Fortes, pada babak kedua karena strategi tim bukan karena dia cedera," kata Sergio.
Baca Juga: Link Live Streaming Persebaya Vs Persib Piala Presiden 2022, Malam Ini Pukul 20.30 WIB
Sementara itu, Pelatih Dewa United FC Nil Maizar mengapresiasi perjuangan anak asuhnya dan terima kasih bagi pemainnya yang telah berjuang luar biasa dengan situasi dan kondisi yang terjadi.
"Saya bersyukur bisa main imbang dan pemain tetap rendah hati masih ada tiga pertandingan lagi, mudah-mudahan bisa menampilkan yang kebih baik lagi," kata Nil Maizar. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Intip New Creta Alpha, SUV Compact dan Berkarakter, Apa Bedanya dengan Versi Sebelumnya?
-
Libur Nataru, Pertamina Ungkap Pergeseran Mengejutkan Preferensi BBM Pengemudi di Jateng dan DIY
-
Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Januari 2026: Cek Penerima dan Nominalnya
-
Pemprov Jateng Lampung Teken 11 Kerja Sama, NIlainya Capai Rp 832,3 Miliar per Tahun
-
10 Mobil Pick Up Murah Tangguh yang Cocok Buat Usaha