SuaraJawaTengah.id - Artis senior Rima Melati menghembuskan napas terakhirnya di RSPAD Gatot Subroto, Kamis (23/6/2022) sore setelah menjalani perawatan intensif.
Dokter menyatakan Rima mengalami gagal jantung setelah berjuang melawan komplikasi infeksi mulai dari infeksi punggung, infeksi paru- paru, dan yang terakhir infeksi ginjal sebelum menghembuskan nafas terakhir pada usia 83 tahun.
Anak dan menantu Rima Melati yaitu Aditya Tumbuan dan Marisa Tumbuan berbagi kisah mengenang sosok sang bintang sebagai orang yang bersahaja.
"Saya dengar dari teman- teman, sahabat mama. Mama itu adalah orang yang sangat amat sangat baik. Ya itu sering menolong orang, membantu orang," kata Aditya dilansir dari ANTARA.
Baca Juga: Ceritakan Detik-detik Meninggalnya Rima Melati, Widyawati Menangis
Dia menambahkan, semasa hidupnya Rima Melati merupakan panutan tidak hanya bagi keluarga tapi juga sahabat-sahabatnya.
"Semua Alhamdulillah cerita- cerita baik lah tentang ibu. Jadi semua yg datang ke rumah sakit, berbicara positif. Dia selalu membantu orang, selalu care sama orang. Jadi mungkin itu pesannya untuk kami. Orang yang tidak terlalu kenal pun dia bantu. Jadi ini pesannya ya buat kami anak- anaknya bahwa memang diwajibkan meniru ibu," ungkapnya.
Kenangan lain dibagikan Marisa kala ia menyiapkan pesta ulang tahun terakhir untuk mertuanya, ia mengaku hatinya tergugah karena banyak cerita- cerita baru dari sahabat-sahabat Rima yang menceritakan aktifnya sang aktris sebagai seorang seniman.
Mulai dari kebiasaannya yang guyub hingga membantu pementasan teater anak bangsa bisa tampil di Negeri Belanda di masa lalu.
Cerita- cerita itu menariknya didapatkan bukan dari sang mertua secara langsung melainkan lewat penuturan para sahabatnya.
Baca Juga: Kronologi Wafatnya Rima Melati, Infeksi hingga Gagal Jantung
"Banyak hal yang kita baru tahu, ternyata Mama itu pernah bikin pertunjukan teater. Teater Koma di Belanda dulu, dia bahkan membantu membuat naskahnya jadi dalam Bahasa Belanda. Itu sesuatu yang baru juga ya buat kita," kata Marisa dengan nada yang terkagum menceritakan sosok Rima.
Rima Melati memang dikenal sebagai salah satu sosok senior di industri hiburan Tanah Air dan memiliki kesan mendalam bagi banyak seniman termasuk musisi hingga sineas, ia semakin dikenal karena menyabet berbagai penghargaan perfilman baik di dalam negeri maupun luar negeri.
Selain sosok bersahaja, di saat- saat terakhirnya melawan komplikasi infeksi, Marisa melihat Rima sebagai sosok pejuang karena meski sudah tak lagi muda ia masih berupaya untuk melawan penyakit tang ia derita.
Ia harus menjalani terapi yang efeknya besar bagi tubuhnya namun tetap dilakoninya agar bisa kembali sehat sedia kala.
"Beberapa kali ibu itu drop, tapi akhirnya bisa stabil kembali, drop lagi, jadi memang fighter. Dan udah dibuktikan waktu itu, dulu ibu pernah terkena kanker dan akhirnya berhasil jadi cancer survivor," kata Marisa mengenang sosok mertuanya.
Berita Terkait
-
7 Potret Masa Muda Artis Langganan Peran Nenek di Sinetron, Ada Peraih Piala FFI
-
Sahabatan, Ini 7 Potret Kedekatan Widyawati dan Rima Melati yang Kini Tinggal Kenangan
-
Selain Rima Melati, Ini 5 Artis yang Dimakamkan di TPU Tanah Kusir
-
Kenangan Anak Dampingi Detik-Detik Rima Melati Meninggal: Perjuangan Mama Sudah Selesai
-
Linda Gumelar Ungkap Sosok Mendiang Rima Melati: Motivator Terbaik Bagi Pasien Kanker
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?
-
Misteri Kematian Siswa SMK di Semarang: Diduga Ada Luka Tembak, 2 Saksi Menghilang
-
Kalahkan Persik, PSIS Semarang Diguyur Bonus 200 Juta!
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya