SuaraJawaTengah.id - Kondisi rumah masa kecil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo di Jalan Citarum, Kota Semarang masih terlihat sepi.
Rumah berkelir merah tersebut tampak lengang dan hanya terdapat segelintir orang. Saat ini, rumah tersebut ditempati oleh keponakannya dan adik iparnya.
Tjahjo Kumolo, pria kelahiran Surakarta 1 Desember 1957 tumbuh di Kota Semarang hingga mengenyam bangku kuliah di Universitas Diponegoro.
Keponakan Tjahjo Kumolo, Adrin Rachmatsyah (27) mengungkapkan hingga saat ini belum menerima kabar terkait acara pemakaman di Semarang.
"Belum ada kabar kalau almarhum akan dibawa ke Semarang," ungkap Adrin, Jumat, (1/7/22/2022)
Adrin menuturkan, rumah masa kecil Tjahjo Kumolo tersebut kini ia tinggali bersama ayah dan saudaranya.
"Sekarang yang tinggal di sini bapak saya, adik ipar pakde (Tjahjo Kumolo)," terangngya.
Menurutnya, Tjahjo Kumolo merupakan pribadi yang baik dan ringan tangan. Dia mendapat pesan Tjahjo Kumolo agar bisa bermanfaat untuk orang lain.
"Pesan yang paling sering ya aga kita ringan tangan, baik dan membantu sesama," imbuhnya.
Baca Juga: Andi Sudirman Sampaikan Belasungkawa Meninggalnya Menpan-RB Tjahjo Kumolo Dari Tanah Suci
Bahkan, dirinya juga setiap bulan masih dibantu secara finansial oleh Tjahjo Kumolo. Menurutnya, yang dibantu oleh Tjahjo Kumolo tak hanya dirinya saja.
"Makannya di sini itu warga segan sama pagde," ujarnya.
Seperti diketahui, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia, Jumat 1 Juni 2022.
Tjahjo Kumolo meninggal dunia pukul 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta.
Kontributor : Aninda Putri Kartika
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta