SuaraJawaTengah.id - Menikmati kopi di rumah atau di sebuah kafe mungkin sudah biasa. Namun di Kabupaten Baanjarnegara, Jawa Tengah terdapat tempat menikmati kopi di pegunungan dengan pemandangan ala New Zealand.
Tepatnya di Naksir Kopi, pengunjung akan disuguhi kopi arabika dengan pemandangan sawah diketinggian 850 di atas permukaan laut.
Tempat ngopi ini berada di tepi jalan pada jalur Banjarnegara - Pekalongan. Tepat berada di pegunungan dengan hamparan sawah yang luas, pengunjung seperti berada di New Zealand, Swiss.
Salah satu penikmat kopi, Elis Novi mengaku baru pertama kali minum kopi di pegunungan dengan pemandangan sawah. Pasalnya, kebanyakan sawah biasanya berada di dataran rendah bukan di dataran tinggi.
"Waktu lewat kok pemandangannya bagus banget, seperti bukan di Banjarnegara bahkan di Indonesia. Malah mirip New Zealand cuma ini sawah bukan rumput, "ungkap dia, Minggu (31/7/2022).
Kopi yang disuguhkan adalah kopi jenis arabika Kalibening dan beberapa kopi lokal Banjarnegara.
Ia menyebut, rasa kopi Kalibening seperti terdapat sensasi rasa buah segar.
"Ini saya minum kopi kalibening, rasanya kopinya segar, seperti ada rasa buahnya sedikit ada asam-asamnya jadi tidak hanya pahit, enak kok," ungkapnya.
Dengan pemandangan yang langka dan rasa kopi yang khas, tak heran jika banyak pengemudi yang melintas memutuskan singgah untuk menikmati kopi, salah satunya adalah Andi.
Baca Juga: Warung Kopi Keprok, Selain Menawarkan Makanan Khas Jawa juga Menyajikan pemandangan Gunung Slamet
Andi adalah warga Kabupaten Wonosobo yang akan mengantarkan barang dagangannya ke Kabupaten Pekalongan. Ia mengatakan sudah beberapa kali sengaja istirahat sambil minum kopi.
"Ya sudah beberapa kali, karena saya kirim barang jualan ke Pekalongan. Ya tiap kirim lewatnya sini, mampir. Kopinya juga enak, dan pemandangannya bagus, ditempat lain nggak ada yang seperti ini, cocok lah untuk istirahat," ujarnya.
Pengelola Naksir Kopi, Heri Susanto mengatakan, tempat ngopi ini berada di Desa Kalibombong, Kecamatan Kalibening, Banjarnegara yang dibuat dengan menyuguhkan pemandangan lain daripada yang lain.
Bagi yang ingin mencicipi kopi dengan pemandangan langka ini, pengunjung tidak perlu khawatir harga mahal.
“Kami menyajikan kopi lokal Banjarnegara. Ada macam-macam kopi, ada arabika, ada full wash, natural, wine. Harganya mulai dari Rp 7 ribu sampai Rp 10 ribu,” terangnya.
Kontributor : Citra Ningsih
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati
-
5 Modus Korupsi Bupati Pati Sudewo, Peras Kades Demi Jabatan Perangkat Desa
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif