SuaraJawaTengah.id - Manajer Manchester United Erik ten Hag meyakini Cristiano Ronaldo bisa masuk dalam skema permainannya tapi menuntut sang megabintang untuk meningkatkan kebugarannya, mengingat ia melewatkan nyaris seluruh sesi persiapan pramusim Setan Merah.
Ketika United melakoni tur pramusim ke Thailand dan Australia, Ronaldo memilih minta izin karena alasan keluarga. Ronaldo juga absen saat United melakoni uji coba melawan Atletico, tapi ia bermain satu babak dalam laga imbang 1-1 kontra Rayo Vallecano, Minggu (31/7) kemarin.
"Saya pikir dia bisa," kata Ten Hag saat ditanya Sky Sports apakah Ronaldo bisa masuk dalam visi bermain yang ingin ia terapkan di United, seperti dilansir Reuters, Kamis (5/8/2022).
"Tapi ia harus meningkatkan kebugaran lebih dulu. Dia seorang pesepak bola fantastis yang sudah membuktikannya berkali-kali, tapi Anda selalu dinilai atas kondisi sekarang, apa yang Anda sajikan sekarang, performa Anda sekarang," ujarnya menambahkan.
Masa depan Ronaldo di Old Trafford masih diliputi tanda tanya besar setelah berbagai spekulasi yang mewarnai pemberitaan media-media Inggris.
Ronaldo beberapa kali dilaporkan telah menyampaikan keinginan untuk pergi dari United demi tampil di Liga Champions, hal serupa bahkan disampaikan kala ia dilaporkan bertemu dengan petinggi klub didampingi agennya Jordge Mendes baru-baru ini.
Sayangnya, nyaris tidak ada klub Liga Champions yang secara terbuka menyatakan tertarik menggunakan jasa Ronaldo. Tidak Chelsea. Tidak Atletico Madrid. Tidak juga Bayern Muenchen.
Rumor terkini sempat menyebutkan bahwa Ronaldo punya opsi untuk pulang ke klub masa mudanya, Sporting CP, mengingat mereka sudah memperoleh tiket putaran final Liga Champions setelah finis kedua di Liga Portugal musim lalu.
United yang bersaing di kompetisi kasta kedua Eropa, Liga Europa, akan mengawali Liga Premier Inggris musim 2022-23 dengan menjamu Brighton & Hove Albion di Old Trafford pada Minggu (7/8). [ANTARA]
Baca Juga: Siap-siap Cuci Gudang, Alex Telles dan Eric Bailly Bakal Dilepas Manchester United
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli