SuaraJawaTengah.id - Rumah menjadi tempat dimana kita menghabiskan sebagian besar waktu, baik untuk beristirahat maupun melakukan waktu berkualitas dengan orang-orang tersayang.
Namun tingkat kenyamanan hunian tidak dapat diukur dari desain eksterior maupun interior saja, kebersihan juga harus menjadi prioritas utama dalam menciptakan tempat tinggal yang ideal untuk keluarga.
Duikutip dari ANTARA Minggu (7/8/2022), ini beberapa kebiasaan yang bisa diterapkan untuk menjaga kebersihan rumah.
Selalu merapikan tempat tidur di pagi hari
Sebagai tempat kita beristirahat atau bersantai di waktu senggang, kamar tidur merupakan salah satu tempat paling penting dalam sebuah rumah.
Sayangnya, kebiasaan merapikan dan membersihkan kamar tidur setelah bangun tidur di pagi hari masih sering kita anggap sepele. Padahal, menciptakan suasana kamar yang nyaman dan bersih pun memiliki beragam manfaat, seperti membuat pikiran menjadi lebih tenang, menjaga kesehatan, terhindar dari alergi, dan tentunya membuat tidur lebih optimal.
Jangan lupa untuk langsung membersihkan diri setelah sampai di rumah
Dengan semakin meningkatnya aktivitas tatap muka, masyarakat pun semakin sering berpergian dan menghabiskan waktu di luar rumah, baik untuk bekerja, sekolah, maupun hangout bersama teman-teman.
Tentunya beraktivitas di luar rumah juga meningkatkan risiko kita terpapar berbagai bakteri, virus, dan debu. Maka itu, sangat penting bagi kita untuk segera membersihkan diri ketika sampai di rumah setelah berpergian demi kesehatan diri sendiri dan keluarga.
Baca Juga: Sebelum Subuh Suami Satu Ini Bersihkan Rumah, Dilarang Istri Responsnya Malah Bikin Meleleh
Luangkan satu hari khusus untuk membersihkan rumah secara menyeluruh
Meskipun sudah teratur membersihkan rumah, tentunya tetap ada bagian atau area yang sulit kamu jangkau sehingga tidak memungkinkan untuk dibersihkan setiap hari seperti jendela, langit-langit, bagian atas lemari, dan masih banyak lagi.
Meski harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk membersihkan tempat-tempat itu, jangan tunda atau lupa melakukannya. Sebaiknya setiap dua minggu sekali kamu meluangkan waktu untuk membersihkan area yang sulit untuk dijangkau agar debu dan bakteri tidak menumpuk.
Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia Daniel Minardi mengatakan, “Setelah seharian beraktivitas di luar, pulang ke rumah dan kembali berkumpul bersama keluarga merupakan hal yang sangat kita nantikan."
Maka itu, menciptakan suasana yang nyaman, aman, dan sehat dengan menjaga kebersihan seluruh area rumah sebaiknya menjadi prioritas kita semua kata Daniel.
"Semoga beberapa kebiasaan yang Shopee bagikan di atas dapat membantu pengguna untuk selalu menjaga kebersihan rumah guna menciptakan hunian yang ideal bagi keluarga. Kami berharap rangkaian produk serta penawaran menarik yang tersedia pada kampanye Shopee 8.8 Pesta Diskon Supermarket kali ini dapat membantu pengguna untuk melengkapi kebutuhan produk serta alat kebersihan rumah dengan mudah dan praktis," tutup Daniel.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Rezeki Nomplok! Klaim Saldo DANA Kaget Rp199 Ribu dari 4 Link Spesial, Langsung Cair Tanpa Ribet!
-
Waspada! Cuaca Ekstrem Ancam Jawa Tengah: Hujan Petir dan Gelombang Tinggi hingga 6 Meter
-
Suzuki Grand Vitara vs Honda HR-V: Pilih Mana untuk Performa dan Kenyamanan?
-
5 Fakta Hot Tentang Lusia Novi, Aspri Hotman Paris yang Setia Dampingi Sidang Tipikor Sritex!
-
Intip New Creta Alpha, SUV Compact dan Berkarakter, Apa Bedanya dengan Versi Sebelumnya?