SuaraJawaTengah.id - Rumah menjadi tempat dimana kita menghabiskan sebagian besar waktu, baik untuk beristirahat maupun melakukan waktu berkualitas dengan orang-orang tersayang.
Namun tingkat kenyamanan hunian tidak dapat diukur dari desain eksterior maupun interior saja, kebersihan juga harus menjadi prioritas utama dalam menciptakan tempat tinggal yang ideal untuk keluarga.
Duikutip dari ANTARA Minggu (7/8/2022), ini beberapa kebiasaan yang bisa diterapkan untuk menjaga kebersihan rumah.
Selalu merapikan tempat tidur di pagi hari
Sebagai tempat kita beristirahat atau bersantai di waktu senggang, kamar tidur merupakan salah satu tempat paling penting dalam sebuah rumah.
Sayangnya, kebiasaan merapikan dan membersihkan kamar tidur setelah bangun tidur di pagi hari masih sering kita anggap sepele. Padahal, menciptakan suasana kamar yang nyaman dan bersih pun memiliki beragam manfaat, seperti membuat pikiran menjadi lebih tenang, menjaga kesehatan, terhindar dari alergi, dan tentunya membuat tidur lebih optimal.
Jangan lupa untuk langsung membersihkan diri setelah sampai di rumah
Dengan semakin meningkatnya aktivitas tatap muka, masyarakat pun semakin sering berpergian dan menghabiskan waktu di luar rumah, baik untuk bekerja, sekolah, maupun hangout bersama teman-teman.
Tentunya beraktivitas di luar rumah juga meningkatkan risiko kita terpapar berbagai bakteri, virus, dan debu. Maka itu, sangat penting bagi kita untuk segera membersihkan diri ketika sampai di rumah setelah berpergian demi kesehatan diri sendiri dan keluarga.
Baca Juga: Sebelum Subuh Suami Satu Ini Bersihkan Rumah, Dilarang Istri Responsnya Malah Bikin Meleleh
Luangkan satu hari khusus untuk membersihkan rumah secara menyeluruh
Meskipun sudah teratur membersihkan rumah, tentunya tetap ada bagian atau area yang sulit kamu jangkau sehingga tidak memungkinkan untuk dibersihkan setiap hari seperti jendela, langit-langit, bagian atas lemari, dan masih banyak lagi.
Meski harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk membersihkan tempat-tempat itu, jangan tunda atau lupa melakukannya. Sebaiknya setiap dua minggu sekali kamu meluangkan waktu untuk membersihkan area yang sulit untuk dijangkau agar debu dan bakteri tidak menumpuk.
Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia Daniel Minardi mengatakan, “Setelah seharian beraktivitas di luar, pulang ke rumah dan kembali berkumpul bersama keluarga merupakan hal yang sangat kita nantikan."
Maka itu, menciptakan suasana yang nyaman, aman, dan sehat dengan menjaga kebersihan seluruh area rumah sebaiknya menjadi prioritas kita semua kata Daniel.
"Semoga beberapa kebiasaan yang Shopee bagikan di atas dapat membantu pengguna untuk selalu menjaga kebersihan rumah guna menciptakan hunian yang ideal bagi keluarga. Kami berharap rangkaian produk serta penawaran menarik yang tersedia pada kampanye Shopee 8.8 Pesta Diskon Supermarket kali ini dapat membantu pengguna untuk melengkapi kebutuhan produk serta alat kebersihan rumah dengan mudah dan praktis," tutup Daniel.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan