SuaraJawaTengah.id - Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo dikabarkan terkena OTT KPK, Kamis (11/8/2022). Sejumlah ruangan di lingkungan Pemkab Pemalang disegel KPK menyusul beredarnya kabar tersebut.
Ruangan yang disegel KPK di antaranya ruang kepala Dinas Kominfo dan Bagian Lelang Elektronik.
Di pintu dua ruangan itu, terdapat kertas segel berlogo KPK dan tulisan Dalam Pengawasan KPK.
Salah satu pejabat di Dinkominfo Pemalang yang enggan disebutkan namanya membenarkan ruangan kepala Dinkominfo disegel KPK. Namun dia mengaku tak mengetahui alasan penyegelan itu.
"Saya masih cari informasi detailnya agar tidak simpang siur," katanya saat dihubungi, Kamis (11/8/2022).
Dia juga mengaku belum dapat memastikan informasi OTT yang menimpa Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo dan sejumlah pejabat. Dia hanya menyebut jika kepala Dinkominfo tidak ada jadwal kegiatan dinas ke luar kota. "Seharian ada," katanya.
Sebelumnya diberitakan, Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo dikabarkan terkena OTT KPK di Jakarta, Kamis (11/8/2022).
Dari informasi yang didapatkan, OTT tersebut dilakukan di depan gerban Gedung DPR setelah bertemu dengan salah satu anggota DPR.
Kontributor : F Firdaus
Baca Juga: BREAKING NEWS! Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo Dikabarkan Terkena OTT KPK
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Presiden Prabowo dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Rezeki Nomplok! Klaim Saldo DANA Kaget Rp199 Ribu dari 4 Link Spesial, Langsung Cair Tanpa Ribet!
-
Waspada! Cuaca Ekstrem Ancam Jawa Tengah: Hujan Petir dan Gelombang Tinggi hingga 6 Meter
-
Suzuki Grand Vitara vs Honda HR-V: Pilih Mana untuk Performa dan Kenyamanan?