SuaraJawaTengah.id - Polrestabes Semarang, meringkus 16 pelaku penyalahgunaan narkotika.
Belasan tersangka itu diciduk dari 11 total kasus yang berhasil diungkap selama dua minggu pertama bulan Agustus 2022.
"Selama periode 1 Agustus hingga hari ini terdapat 16 tersangka yang ditetapkan dalam berbagai kasus penyalahgunaan narkotika," kata Kasat Reserse Narkoba Polrestabes Semarang AKBP Edy Sulistiyanto dilansir dari ANTARA, Selasa (16/8/2022)
Belasan tersangka tersebut, kata dia, memiliki peran masing-masing, seperti pengedar maupun kurir narkoba.
Dari berbagai pengungkapan tersebut diamankan pula barang bukti Sabu-sabu dengan berat total 139 gram.
Ia menuturkan salah satu pengungkapan yang menonjol yakni jaringan pengedar sabu yang diduga dikendalikan seorang napi di dalam Lapas Semarang.
Menurut dia, pengungkapan itu bermula ketika seorang kurir Sabu-sabu berinisial F (23) warga Tambakharjo, Semarang Utara, ditangkap oleh Satuan Lalu Lintas Polrestabes Semarang.
"Tersangka ini terlihat mencurigakan karena mengambil foto pos polisi di persimpangan Bangkong," katanya.
Saat diamankan, kata dia, di dalam tas pelaku ditemukan puluhan paket sabu siap edar.
Baca Juga: Persib Bandung Raih Kemenangan Perdana di Liga 1 Musim Ini, David da Silva: Kompetisi Masih Panjang
Dari keterangan tersangka diketahui aksinya itu bertujuan untuk menandai lokasi tempat meletakkan sabu yang sudah dipesan.
Dalam.pengembangannya, polisi menangkap pelaku lain, termasuk menelusuri narapidana yang menjadi otak jaringan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan