SuaraJawaTengah.id - Laga kualifikasi Piala Dunia antara Brasil versus Argentina yang tahun lalu dihentikan akhirnya resmi dibatalkan.
Pertandingan tersebut seharusnya berlangsung September 2021, namun dihentikan ketika pejabat kesehatan Brazil menyerbu ke lapangan saat laga berjalan tujuh menit di Sao Paulo, dan menuding adanya pelanggaran karantina Covid-19 oleh tim tamu.
Tetapi dengan sudah pastinya kedua negara lolos ke putaran final Piala Dunia Qatar 2022, pada 20 November, mereka telah memohon kepada badan sepak bola dunia FIFA untuk membatalkan pertandingan secara definitif.
"Pertandingan Brazil-Argentina tidak akan dimainkan," kata Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF) dan Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) dalam pernyataan bersama, seperti dikutip AFP.
"AFA, CBF dan FIFA telah menyelesaikan perselisihan di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS)."
Kedua negara berpendapat bahwa memainkan pertandingan sesuai jadwal pada 22 September akan berdampak buruk pada persiapan Piala Dunia mereka.
FIFA memutuskan pada bulan Februari bahwa permainan harus diulang dan pada bulan Mei badan itu menolak banding kedua federasi untuk membatalkan pertandingan, sementara mereka harus membayar denda senilai ratusan ribu dolar.
Kedua federasi kemudian membawa kasus ini ke CAS, yang dijadwalkan bulan ini.
Brasil dan Argentina sudah pasti lolos ke Piala Dunia. Pertandingan sisa di zona Amerika Selatan tidak berpengaruh bagi mereka. Brasil memuncaki grup dan Argentina urutan kedua.(ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang