
SuaraJawaTengah.id - Pekan 10 Liga 1 2022/2023 akan mempertemukan Persita Tangerang dengan PSIS Semarang di Indomilk Arena, Tangerang, pada Rabu (14/9/2022) Pukul 15.30 WIB.
Di tengah badai cedera, Laskar Mahesa Jenar datang dengan membawa 20 pemain untuk menantang Pendekar Cisadane.
Asisten Pelatih PSIS Semarang, Achmad Resal Octavian mengatakan kondisi pemain saat ini masih dalam kondisi baik dan siap menantang Persita Tangerang.
"Pemain dalam kondisi sehat, semua siap mengahadapi pertandingan besok. Pertandingan melawan Persita tangerang bukan hal yang mudah bagi kita," ujarnya di Tangerang, Banten, Selasa (13/9/2022).
Baca Juga: Rahasia Sukses Persija Jakarta Menang 5 Laga Berturut-turut
Namun demikian, ia menyebut sudah mempelajari permainan yang diterapkan oleh para Pendekar Cisadane.
"Menurut saya Persita sudah berbeda pada saat Piala Presiden, kita lihat sendiri. Tapi saya yakin anak-anak bisa memberikan terbaik pada pertandingan besok," ucapnya.
Sementara itu, ia menyabut sebagian beberapa pemain masih absen menghadapi Persita Tangerang.
"Untuk Hari Nur ada izin keluarganya sakit, untuk beberapa pemain kita lihat kondisinya sampai besok, akan kami koordinasikan bagaimana kondisinya," ujarnya.
Pemain PSIS Semarang Taisei Marukawam menyebut dengan kondisi itu laskar mahesa jenar tetap optimis menghadapi Persita.
Baca Juga: Duh, Gelandang Persib Erwin Ramdani Kemungkinan Absen hingga Akhir Putaran Pertama
"Memang masih ada pemain cedera, namun PSIS ini seperti keluarga, dan tidak ada masalah, kami berharap bisa memenangkan pertandingan," ucapnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Malut United Mendadak Jadi Kuda Hitam di BRI Liga 1
-
Rahasia Malut United Sikat Dewa United, Imran Nahumarury: Ini untuk Orang Maluku
-
Dikalahkan Malut United, Jan Olde Akui Dewa United Kalah Kelas
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
Saddil Ramdani Habis Kontrak, Kembali ke Liga 1 Indonesia atau Cari Liga Lain Terlebih Dulu?
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
-
Le Minerale Terafiliasi Israel?
Terkini
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!
-
Menjaga Nafas Alam: Gunung Slamet Diusulkan Jadi Taman Nasional Demi Ketahanan Air dan Pangan
-
Ramalan Weton Jumat Pahing dalam Primbon Jawa
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambahan Cuan Digital Buat Beli Ngopi dan Top Up Game!