SuaraJawaTengah.id - Rusia tidak akan ambil bagian dalam undian kualifikasi Euro 2024, kata UEFA dan federasi sepak bola Rusia seperti dilaporkan AFP, Rabu (21/9/2022).
Tim nasional Rusia dan klub-klub Rusia dilarang mengikuti kompetisi internasional awal tahun ini oleh UEFA akibat invasi ke Ukraina.
"Semua tim Rusia saat ini ditangguhkan menyusul keputusan Komite Eksekutif UEFA pada 28 Februari 2022 yang ditindaklanjuti oleh Pengadilan Arbitrase Olahraga pada 15 Juli 2022," kata badan sepak bola Eropa itu dikutip dari ANTARA.
"Oleh karena itu Rusia tidak termasuk dalam undian kualifikasi Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2022-24."
Banding Rusia untuk larangan UEFA sudah ditolak oleh CAS pada Juli.
"Saat ini kami sedang menunggu teks lengkap vonis CAS," kata Persatuan Sepak Bola Rusia.
Rusia juga dilarang mengikuti Piala Dunia Qatar dua bulan ke depan oleh FIFA.
Rusia awalnya lolos ke babak play-off kualifikasi Eropa.
Tim putri Rusia juga dikeluarkan dari Euro tahun ini yang berlangsung di Inggris dan tempat mereka diambil oleh Portugal.
Baca Juga: Aplikasi Pesan Makanan Bongkar Identitas Polisi Rusia yang Siksa Demonstran
Piala Eropa 2024 akan dituanrumahi Jerman, sedangkan undian kualifikasi ditetapkan 9 Oktober di Frankfurt.
Menteri Dalam Negeri Jerman juga telah meminta Belarus dilarang mengikuti turnamen ini gara-gara mendukung Rusia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya