SuaraJawaTengah.id - Nusantara United FC tetap menggeber latihan di tengah penangguhan Liga 2 musim 2022/23 akibat dampak tragedi kanjuruhan.
Sebelumnya, PT LIB menangguhkan kompetisi pasca-insiden yang terjadi usai pertandingan Arema FC versus Persebaya Surabaya pada pekan ke-11 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, 1 Oktober lalu.
NUFC dalam upaya untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara sebelum putaran satu berakhir. Sebelum jeda putaran kedua, skuat arahan Slamet Riadi masih menyisakan dua laga tandang, yakni melawan Persela Lamongan dan Gresik United.
"Kami terus berpikir tentang apa yang bisa kami lakukan untuk memaksimalkan situasi ini. Semoga latihan yang terus kami jalani ini dapat memompa performa kami di sisa putaran pertama," tutur Slamet.
"Selain mengasah taktik, kami juga menyelingkan sesi latihan untuk mencegah kejenuhan pemain. Uji coba pun rutin dilakukan per pekan dengan tim lain sebagai pengganti hari pertandingan," tambahnya.
Sementara itu, pemain multiposisi Nusantara United, Adam Anis, mengungkapkan bahwa fokus tim terus terjaga jelang tur Jawa Timur.
"Kami hanya berpikir untuk menjaga kebugaran jelang kompetisi kembali dimulai. Kami tidak ingin lengah pada jeda kompetisi ini dan tetap berada dalam kondisi siap tempur," ucap Adam Anis.
"Kami ingin menempati posisi terbaik sebelum jeda tengah musim. Kami tentu bertekad untuk meraih poin maksimal pada dua pertandingan tersisa," tambahnya.
Meski intens berlatih, skuat NUFC sejauh ini tetap mendapatkan jatah libur setiap akhir pekan agar para pemain tetap rileks.
Baca Juga: Seluruh Kompetisi Sepak Bola Dihentikan, PSSI Bakal Ikuti Kebijakan Pemerintah?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim