SuaraJawaTengah.id - Terpaut usia yang cukup jauh yakni 16 tahun, artis muda Alba Baptista (25) dikabarkan berhasil mencuri hati superstar Marvel, Chris Evans (41).
Melansir Page Six, kedua artis tersebut terlihat berpegangan tangan saat berjalan di antara keramaian di kawasan Central Park. Mereka juga tampil dengan pakaian sederhana.
Chris Evans mengenakan kaos berwarna hitam dan celana olahraga abu-abu, sedangkan Alba Baptista memakai celana legging berwarna merah dan sweater turtleneck berwarna krem. Keduanya kompak mengenakan masker dan kacamata hitam.
“Mereka sedang jatuh cinta dan Chris tidak pernah sebahagia ini. Keluarga dan teman-temannya semua memujanya,” kata sumber seperti dikutip dari People.
Diketahui Chris baru saja dinobatkan sebagai ‘Pria Terseksi 2022' dan mengatakan ‘sangat puas’ dengan kehidupan saat ini. Selain itu, dia juga mengungkapkan keinginannya untuk membangun keluarga.
"Itu benar-benar sesuatu yang saya inginkan: istri, anak-anak, membangun keluarga," kata aktor Captain America.
Untuk mengenal gadis asal Portugal yang sedang menjadi trending topic itu, Suarajawatengah.id telah merangkum lima hobi Alba Baptista ketika memiliki waktu senggang.
1. Membaca
Diketahui dari postingan instagramnya, Alba Baptista rupanya memiliki hobi membaca buku di tengah kesibukannya sebagai aktris.
2. Traveling
Ketika memiliki waktu senggang yang cukup lama, Alba Baptista mempunyai hobi bepergian ke beberapa destinasi wisata.
Seperti beberapa unggahan yang ia bagikan melalui instagramnya. Alba sempat mengunjungi berbagi destinasi wisata.
3. Yoga
Alba Baptista juga memiliki hobi melakukan yoga, hal itu tentu sangat bermanfaat bagi dirinya untuk tetap dapat menjaga kebugaran tubuh ditengah aktivitasnya yang padat.
4. Seni
Selain bergelut di dunia seni peran (akting), Alba Baptista juga memiliki ketertarikan dengan seni yang lain.
Seperti yang ia bagikan dalam unggahan instagramnya yang menyorot sebuah sebuah patung dan lukisan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hutan Rapat dan Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet
-
BRI Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Indosat Ungkap Lonjakan Trafik Data di Jawa Tengah dan DIY, AI Jadi Kunci Keandalan Jaringan
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM Tahun Muda Di Bawah 100 Juta, Layak Dibeli Tahun Ini!
-
Viral! Aspal Jalan Baru di Purbalingga Bisa Digaruk Tangan, Ini Penjelasan Lengkapnya!