SuaraJawaTengah.id - Anggota TNI dan Polri di Kabupaten Wonosobo di Selomerto, Leksono, Kaliwiro, Wadaslintang, dan Sukoharjo melakukan apel gabungan di halaman Koramil dan Polsek Selomerto, Rabu (16/11/2022).
Danramil 10/Selomerto Kapten Arm Listiyono, menilai apel gabungan ini sangat baik karena dengan adanya sinergitas, permasalahan keamanan dan ketertiban masyarakat akan makin kondusif.
Apalagi, lanjut dia, saat ini mulai tahun politik. Permasalahan gesekan antarpendukung partai politik sangat mudah terjadi, ditambah lagi dengan adanya permasalahan ekonomi, yaitu naiknya harga beberapa bahan pokok serta kurangnya lapangan kerja ini menjadi penyebab masalah keamanan.
Oleh karena itu, kata Danramil, sebagai aparat keamanan harus selalu siap dan memantau situasi di lapangan sehingga jika ada permasalahan sekecil apa pun akan cepat teratasi dan tidak membesar.
Baca Juga: SBMI Mart Diharapkan Tingkatkan Kesejahteraan PMI dan Keluarganya
"Dengan adanya apel gabungan ini yang melibatkan koramil dan polsek, sangat tepat demi keamanan dan kenyamanan masyarakat," kata Listiyono dilansir dari ANTARA.
Kapolsek Selomerto AKP Agus Priyono mengatakan bahwa apel bersama TNI/Polri merupakan wujud sinergitas dalam mengemban tugas negara.
Ia menuturkan bahwa Polri dalam tugas di lapangan salah satunya adalah blue light patrol (BLP) merupakan kegiatan kepolisian dalam rangka meniadakan segala bentuk gangguan kamtibmas.
Dalam kegiatan BLP, khususnya malam hari, dia berharap anggota TNI dapat ikut terlibat dalam kegiatan tersebut.
"Anggota babinsa dan bhabinkamtibmas apabila sambang dan apabila ada laporan dari masyarakat di desa agar selalu bersama. Apalagi, kebersamaan TNI dan Polri yang ditunggu masyarakat," paparnya.
Menurut dia, apel gabungan merupakan simbol sinergitas TNI dan Polri.
Menjelang tahun politik, TNI/Polri harus makin solid walaupun uniform berbeda, ada tugas dan tanggung jawab yang sama, yaitu menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Berita Terkait
-
Dukung Perombakan Pejabat di Lingkungan Pemprov DKI, Pengamat: Tingkatkan Sinergitas Antar Birokrasi Dari DKI ke DKJ
-
Info Loker Wonosobo dan Sekitarnya: Gaji Menarik, Berbagai Posisi!
-
Dicuekin STY, Nasib Gelandang Keturunan Wonosobo Rp 6,08 Miliar Ini Makin Buruk, Hanga Pasaran Anjlok di Liga Denmark
-
800 Homestay dan Penginapan di Dieng Sambut Jazz Atas Awan 2024
-
Terjadi Lagi! Pencurian di Bus Rute Wonosobo, Laptop hingga iPad Ditukar Buku dan Air Mineral
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Sahabat-AI: Indonesia Luncurkan Model AI Canggih Berbahasa Indonesia!
-
Tindak Lanjut Debat ke-2, Cagub Ahmad Luthfi Realisasikan Jamban Gratis untuk Warga
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah pada 14-16 November 2024
-
Rahasia Sukses Pertashop: Pertamina Ungkap Strategi Peningkatan Pendapatan lewat NFR
-
BMKG Prakirakan Cuaca Berawan dan Kabut di Semarang Hari Ini, Masyarakat Diminta Waspada