SuaraJawaTengah.id - Presiden Joko Widodo membagi-bagikan sembako kepada sejumlah bakul di Pasar Malangjiwan, Kecamatan Malangjiwan, Kecamatan Colonadu, Kabupaten Karanganyar, Senin (21/11/2022), pagi.
Jokowi datang ke pasar sekitar pukul 08.00 WIB dengan menumpang mobil Mercy berpelat nomor INDONESIA 1 dan berhenti di pintu timur.
Selanjutnya Jokowi masuk dan membagikan paket sembako dan bantuan langsung tunai kepada sebagian pedagang.
Tak berapa lama, Jokowi kembali ke pintu keluar pasar dan membagikan kembali paket sembako kepada masyarakat yang sudah menunggunya.
Baca Juga: Refly Harun Ungkap Alasan Jokowi Pecat Anies dari Kabinet: Bisa Menjadi Idola Anak Muda
Sebelum beranjak pergi, Jokowi juga membagikan kaus kepada pangunjung pasar yang berlokasi di utara perempatan Colomadu.
Sementara itu, para pedagang mengaku senang mendapatkan paket bantuan sembako tersebut. Terlebih, bantuan itu disampaikan ketika Jokowi datang langsung menemui mereka, didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Seperti dikatakan Marsi (55), salah satu pedagang makanan di pintu timur. Dia mengaku akan menyimpan tas pembungkus sambako bantuan Jokowi sebagai kenang-kenangan.
“Sebagian bantuan sembako ini sudah dibagikan sebelum Pak Jokowi datang. Saya senang sekali bisa dapat paket bantuan ini. Isinya nanti dipakai untuk kebutuhan sehari-hari, tasnya disimpan,” ujarnya dalam laporan Solopos.
Paket bantuan sembako yang dia terima, antara lain berisi beras, minyak goreng, teh, dan biskuit.
Pedagang lain di Pasar Malangjiwan, Rosidin, mengaku tidak menyangka bakal melihat Presiden sedekat itu.
“Alhamdulilah bisa dapat bantuan paket sembako. Tapi yang tidak saya sangka bisa melihat Pak Jokowi lewat di depan lapak saya,” ujar dia.
Berita Terkait
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Anies-Ahok Paling Dikagumi dan Relawannya Lebih Militan, Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil Dinilai Minim Efek
-
Cucu Presiden dan Anak Wapres, Jersey Jan Ethes Saat Nonton Timnas di GBK Tuai Sorotan
-
Silsilah Darah Solo Thom Haye, Pantas Jersey Dipakai Jokowi
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri