SuaraJawaTengah.id - Event terbesar sepakbola empat tahunan sedang berlangsung. Pertandingan saat ini masuk pada fase penyisihan grup. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tak mau ketinggalan euforianya.
Ditemui usai meluncurkan Mal Pelayanan Publik ke 19 di Klaten, Selasa (22/11/2022). Ganjar ditanya mendukung tim mana, mengaku masih mengamati permainan tiap-tiap negara.
"Lagi mengamati saya," ucap Ganjar.
Fans Manchester United itu menilai saat ini tim dari Negara Jerman dan Brazil adalah tim yang bagus.
"Ini kan ya Jerman tetap apik, Brazil musti top gitu ya, tapi ya kita lihat dulu dari awal," katanya.
Ketika awak media bertanya soal siapa pemenang Piala Dunia 2022, Ganjar menanggapinya dengan candaan. Ia mengaku belum punya negara favorit untuk didukung, tapi soal klub, Ia tegas mendukung Manchester United.
"Emang saya dukun apa bisa ngramal-ngramal. Kalau Inggris kan saya dukung MU," selorohnya.
Seperti diketahui, sejumlah pertandingan matchday pertama babak penyisihan grup Piala Dunia 2022 sudah rampung bergulir pada Selasa (22/11).
Timnas Inggris berpesta gol 6-2 saat bertanding melawan Iran di Stadion Internasional Khalifa pada Senin (21/11).
Jejak kemenangan Inggris diikuti oleh Belanda. Tim berjuluk "De Oranje" membekuk Senegal dengan skor 2-0 di Stadion Al Thumama. Sementara itu, Wales bermain imbang 1-1 saat bersua Amerika Serikat di Al Rayyan Stadium.
Baca Juga: Link Nonton Pertandingan Piala Dunia 2022 Hari Ini, Berikut Jadwalnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo