SuaraJawaTengah.id - Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) merayakan pencapaian 100 juta pelanggan selulernya hari ini Jumat (9/12/2022).
IOH merayakan pencapaian ini bersama seluruh karyawan dan perwakilan pelanggan di kantor pusat IOH Jakarta dan beberapa kantor regional seperti di Palembang, Semarang, Surabaya, dan Makassar.
Di kantor regional Semarang, IOH juga mengundang pelanggan setia IM3 dan Tri, memberikan apresiasi dan menyambutnya menjadi bagian dari keluarga IOH.
Head of Region Central & West Java Indosat Ooredoo Hutchison, Swandi Tjia, mengatakan,
"Kami bersyukur di hari yang ke-340 hadir di Indonesia ini, IOH terus menghubungkan 100 juta pelanggan dan memulai perjalanan untuk memberdayakan Indonesia," ujar Swandi di Semarang, Jumat (9/12/2022).
Ia menyebut, dengan banyaknya pelanggan IOH tersebut akan menambah semangat perusahaan provider tersebut untuk meningkatkan pelayanan.
"Kami berterima kasih atas kepercayaan dan kesetiaan yang diberikan oleh pelanggan, yang menjadi tambahan motivasi IOH untuk terus menghadirkan marvelous experience kepada Indonesia," ujarnya.
Sementara itu, District Operations Head Central & West Java Indosat Ooredoo Hutchison, Robby Hikmat Permana, menambahkan, pihaknya akan terus meningkatkan pelayanan kepada para pelangga setia IOH.
"Kami akan senantiasa berkomitmen menyediakan pelayanan yang terbaik, memenuhi kebutuhan digital, dan memberikan pengalaman luar biasa kepada pelanggan IOH," ujar Robby.
Baca Juga: Harga Paket Internet Indosat, Mulai Rp 16.500 untuk 30 Hari
Selain itu, Robby mengungkapkan pencapaian 100 juta pelanggan, IOH terus berfokus dalam memprioritaskan pengalaman pelanggan sebagai pusat dari kegiatan bisnisnya untuk mencapai visinya menjadi perusahaan telekomunikasi digital yang paling dipilih di Indonesia.
Sebagai perusahaan yang didorong oleh tujuan tersebut, IOH berkomitmen untuk menghubungkan dan memberdayakan masyarakat Indonesia dengan mengakselerasi transformasi digital bangsa.
Program 100 GB
Kemudian, menyambut pencapaian itu, IOH menghadirkan promo spesial paket data 100GB seharga Rp100.000, sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh 100 juta pelanggan selulernya melalui brand IM3 dan Tri.
Pelanggan dapat menikmati promo spesial tersebut sejak hari ini sampai tanggal 18 Desember mendatang, melalui aplikasi myIM3 dan bima+, *123# dari nomor IM3 dan *123*4# dari nomor Tri, maupun di mitra penjualan IOH, dengan masa aktif 15 hari.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran