Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Senin, 24 April 2023 | 11:17 WIB
Nasib nahas dialami bocah berinisial MIA (12) yang ditemukan meninggal tenggelam di Kali Kupang, Dukuh Gumelar Desa Karangdadap, Kabupaten Pekalongan. [Instagram @batang.update]

SuaraJawaTengah.id - Nasib nahas dialami bocah berinisial MIA (12). Momen Idul Fitri seharusnya membahagiakan justru menjadi lebaran kelabu setelah sang bocah ditemukan meninggal dunia tenggelam di Kali Kupang, Dukuh Gumelar Desa Karangdadap, Kabupaten Pekalongan.

Jasad bocah asal Kelurahan Medono Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan ditemukan oleh tim SAR gabungan pada Senin (24/4//202323) pagi.

Dalam unggahan akun Instagram @batang.update, korban ditemukan sekitar pukul 07.00 WIB dalam keadaan meninggal dunia.

"Korban ditemukan tim sar gabungan di sungai kupang, kecamatan karangdadap kabupaten pekalongan dengan jarak dari lokasi kejadian perkara (LKP) sekitar 800 meter," kata Plt. Kapolsek Karangdadap Iptu Turkhan.

Baca Juga: Miris, Bocah Papua Ini Beli Air Putih Satu Plastik Rp 5.000

Dia menjelaskan, korban langsung dibawa ke RSUD keraton untuk dilakukan pemeriksaan. Dengan korban telah ditemukan maka opsar ditutup.

Diberitakan sebelumnya, bahwa korban awalnya untuk bersilaturahmi.

"Korban ini sedang berlibur sekaligus berkunjung ke salah satu tokoh ulama untuk bersilaturahmi. Korban selanjutnya mandi di sungai bersama kedua temannya," ujar Kapolsek

Ia menjelaskan, bertiga mereka mandi dan tiba-tiba korban hanyut tenggelam.

"Sekitar pukul 11.30 WIB, teman korban meminta tolong kepada warga, bahwa temannya hanyut," ungkap Kapolsek.

Baca Juga: Soal Polemik Salat Idul Fitri di Lapangan, Nadirsyah Hosen Sebut Yang Berbeda Harus Bertenggang Rasa

Load More