SuaraJawaTengah.id - Aktris Luna Maya tiga kali berturut-turut dipercaya memerankan sosok legendaris film horor Suzzanna. Sebelumnya Luna Maya cukup sukses memerankan Suzzana di film "Bernapas Dalam Kubur" dan "Santet Ilmu Pelebur Nyawa".
Terbaru, untuk ketiga kalinya Luna Maya memerankan sosok Suzzanna dalam film "Malam Jumat Kliwon". Film horor tersebut akan segera tayang di layar lebar pada tanggal 3 Agustus 2023.
Bagi Luna Maya, memerankan sosok besar Suzzanna tidaklah mudah. Menurutnya, intonasi maupun dialek suara era 1980an paling sulit dipelajari.
"Cara saya mempelajari karakter Suzzanna dengan nonton film-filmnya dulu. Jadi saya bisa memahami saat dia lagi happy atau sedih, oh dialeknya gitu," tutur Luna Maya pada SuaraJawaTengah.id, Sabtu (8/7).
"Aku latihan terus (intonasi suara) tapi ya memang susah banget. Karena intonasi suara orang 80an khas banget cara dialognya. Terutama dalam penanggalan koma dan titiknya," tambahnya.
Luna Maya tidak bisa menyembunyikan rasa bangganya memerankan sosok Suzzanna sampai tiga kali. Terlebih film "Malam Jumat Kliwon" ini ceritanya lebih panjang dari sebelum-sebelumnya.
"Film terbaru ini bukan semata mengangkat biografi Suzzanna. Tapi ibaratnya kita lagi menghayal kalau Suzzanna masih hidup, terus main film lagi seperti apa sih?," imbuhnya.
Perempuan berusia 39 tahun itu mengakui selama syunting film Suzzanna sering mengalami hal-hal mistis. Teranyar, saat proses syuting film "Malam Jumat Kliwon", ia mendengar suara perempuan tertawa cukup keras.
"Waktu syuting di gunung pancar semua kru termasuk mas Guntur dengar ada suara ketawa. Tapi saya sahutin balik aja," kelalar Luna Maya.
Baca Juga: Maxime Bouttier Semakin di Depan, Berani Cubit Mesra Pipi Luna Maya
Tak hanya itu, awal-awal memerankan film Suzzana. Luna Maya mengaku pernah didatangi Suzzana dalam mimpi.
"Tapi diem aja, nggak ngomong hei sister yang keren ya sister," terangnya.
Kental Nuansa Klasik
Berdasarkan penuturan sutradara, Guntur Soeharjanto, menuturkan kalau film "Malam Jumat Kliwon" menghadirkan sosok Suzzanna masih gadis.
"Ceritanya lebih ke nuasana lokal. Karena kita syuntingnya di sebuah pedesaan Jawa Timur," ungkap lelaki yang akrab disapa Guntur tersebut.
Guntur pun sangat antusias saat mendengarkan pemaparan produsen film untuk mencoba mengangkat Suzzanna muda. Baginya ide tersebut cukup brilian, karena selama ini sosok Suzzanna digambarkan saat sudah dewasa saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng