SuaraJawaTengah.id - Kaula muda yang hobi melancong belakangan ini begitu tertarik dengan destinasi wisata tersembunyi atau lebih sering disebut hidden gem.
Di ujung selatan Kabupaten Kendal tepatnya di Dusun Wonokerso, Desa Sumberahayu, Kecamatan Limbangan ada salah satu tempat yang menjadi buruan wisatawan yakni 'Wanasari Panoramic'.
Bagi kamu yang tinggal di Kota Semarang nggak perlu khawatir jika ingin bertandang ke sana. Jaraknya dekat kok, kalau dari Kampus 3 UIN Walisongo berjarak 25 kilometer atau 42 menitan.
Nah, bagi yang belum tau, Wanasari Panoramic adalah garden fruit cafe dengan mengusung konsep 'fresh journey'.
Wanasari Panoramic setiap hari 24 jam, kecuali hari Senin sedari pukul 09.00-00.00 WIB. Untuk tiket masuk ke Wanasari Panoramic tergolong murah hanya Rp5.000.
Selain kafe dan kebun buah, di Wanasari Panoramic juga terdapat kolam renang, area untuk camping, toilet, musola, area parkir luas dan lain-lain.
Menu-menu makanan yang dihidangkan seperti pepes ikan dan aneka bakaran lainnya dibanderol Rp20 ribuan. Sedangkan untuk minuman seperti es krim, juice, dan minuman dingin atau panas dibanderol mulai Rp7 ribuan.
Yang menarik dari hidden gem Wamsari Panoramic ini yaitu suasananya sangat sejuk. Bahkan kolam renang disana menghadap langsung ke pegunungan.
Spot-spot foto yang instagramable juga jadi nilai plus. Sebab banyak kaula muda maupun dewasa senang mengabadikan momen dan mengunggahnya di sosial media.
Baca Juga: Lembah Nirwana, Tempat Wisata Hidden Gem di Kendal dengan Suasana Surgawi
Setelah puas bersantai dengan hamparan alam yang masih asri. Pengunjung bisa memetik dan memborong berbagai macam buah untuk dijadikan oleh-oleh keluarga di rumah.
Perlu diperhatikan akses jalan menuju Wanasari Panoramic hanya bisa dilalui kendaraan roda dua. Untuk roda empat tidak bisa sampai lokasi, pengunjung harus jalan kaki dengan jarak yang lumayan jauh.
Yuk segera masukkan Wanasari Panoramic Kabupaten Kendal ke dalam agenda liburanmu setiap akhir pekan.
Kontributor: Ikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra