Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Minggu, 10 September 2023 | 19:15 WIB
Potret Shin Tae Yong, pelatih Tim Nasional Indonesia (Instagram/@shintaeyong7777)

SuaraJawaTengah.id - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae Yong, sukses mengukir rekor baru setelah para pemainnya membantai Taiwan U-23 pada lanjutan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) itu, Timnas Indonesia U-23 berhasil menang dengan skor yang sangat telak atas Chinese Taipei U23, yakni dengan skor 9-0.

Kemenangan ini tak hanya berarti penting bagi nasib Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Sebab, untuk Shin Tae-yong, kemenangan dengan margin besar ini turut menjadi sejarah baru.

Sebab, selama menekuni dunia racik strategi mulai tahun 2008 dan telah melatih tujuh klub dan Timnas yang berbeda, dia sukses mencatatkan kemenangan terbesarnya sepanjang karier kepelatihan.

Baca Juga: Cetak 2 Gol Bersama Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan Dapat 'Hukuman' dari Shin Tae-yong

Saat menangani Timnas Korea Selatan U-20, U-23, dan senior, Shin Tae-yong memang belum pernah menang dengan margin sembilan gol. Status itu juga berlaku ketika dia menangani Seongnam Ilhwa Chunma, Timnas Indonesia U-20, U-23, dan senior.

Sebelum rekor ini, pelatih berusia 52 tahun itu sebenarnya pernah membawa Timnas Korea Selatan U-23 menang telak atas Fuji U-23. Namun, pada ajang Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro itu, timnya hanya menang 8-0.

Kemenangan dengan skor 7-0 juga pernah dibukukan Shin Tae-yong saat membantu Timnas Indonesia menggasak Brunei Darussalam pada Piala AFF 2022. 

Sebelumnya, dia juga pernah mencatatkan kemenangan dengan skor yang sama ketika membawa skuad Merah Putih menang 7-0 atas Timnas Nepal pada babak Kualifikasi Piala Asia 2023.

Di level yang lebih muda, mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu sempat membawa Timnas Indonesia U-19 menggasak Brunei Darussalam U-19 pada Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga: Momen Shin Tae-yong Berjoget usai Ukir Sejarah Baru Bersama Timnas Indonesia U-23

Berikut deretan skor besar yang pernah dicatatkan oleh Shin Tae-yong selama berkarier di dunia racik strategi.

Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 9-0 Timnas Chinese Taipei U-23

Olimpiade 2016 Rio de Janeiro

Timnas Fiji U-23 0-8 Timnas Korea Selatan U-23

Piala AFF 2022

Timnas Brunei Darussalam 0-7 Timnas Indonesia

Kualifikasi Piala Asia 2023

Timnas Indonesia 7-0 Timnas Nepal

Piala AFF U-19 2022

Timnas Indonesia U-19 7-0 Timnas Brunei Darussalam U-19

Load More