SuaraJawaTengah.id - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae Yong, sukses mengukir rekor baru setelah para pemainnya membantai Taiwan U-23 pada lanjutan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) itu, Timnas Indonesia U-23 berhasil menang dengan skor yang sangat telak atas Chinese Taipei U23, yakni dengan skor 9-0.
Kemenangan ini tak hanya berarti penting bagi nasib Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Sebab, untuk Shin Tae-yong, kemenangan dengan margin besar ini turut menjadi sejarah baru.
Sebab, selama menekuni dunia racik strategi mulai tahun 2008 dan telah melatih tujuh klub dan Timnas yang berbeda, dia sukses mencatatkan kemenangan terbesarnya sepanjang karier kepelatihan.
Saat menangani Timnas Korea Selatan U-20, U-23, dan senior, Shin Tae-yong memang belum pernah menang dengan margin sembilan gol. Status itu juga berlaku ketika dia menangani Seongnam Ilhwa Chunma, Timnas Indonesia U-20, U-23, dan senior.
Sebelum rekor ini, pelatih berusia 52 tahun itu sebenarnya pernah membawa Timnas Korea Selatan U-23 menang telak atas Fuji U-23. Namun, pada ajang Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro itu, timnya hanya menang 8-0.
Kemenangan dengan skor 7-0 juga pernah dibukukan Shin Tae-yong saat membantu Timnas Indonesia menggasak Brunei Darussalam pada Piala AFF 2022.
Sebelumnya, dia juga pernah mencatatkan kemenangan dengan skor yang sama ketika membawa skuad Merah Putih menang 7-0 atas Timnas Nepal pada babak Kualifikasi Piala Asia 2023.
Di level yang lebih muda, mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu sempat membawa Timnas Indonesia U-19 menggasak Brunei Darussalam U-19 pada Piala AFF U-19 2022.
Baca Juga: Cetak 2 Gol Bersama Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan Dapat 'Hukuman' dari Shin Tae-yong
Berikut deretan skor besar yang pernah dicatatkan oleh Shin Tae-yong selama berkarier di dunia racik strategi.
Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Timnas Indonesia U-23 9-0 Timnas Chinese Taipei U-23
Olimpiade 2016 Rio de Janeiro
Timnas Fiji U-23 0-8 Timnas Korea Selatan U-23
Piala AFF 2022
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026