Scroll untuk membaca artikel
Amelia Prisilia
Kamis, 21 September 2023 | 15:11 WIB
Tukang bangunan di masjid Jepara jadi korban pengeroyokan. (twitter/tanyarlfes)

SuaraJawaTengah.id - Rekaman video ketika seorang tukang bangunan di masjid Jepara menjadi korban pengeroyokan membuat netizen miris baru-baru ini. Alasan pengeroyokan ini adalah karena dirinya sempat menegur pelaku yang saat itu dalam pengaruh alkohol.

Di X, video tukang bangunan di masjid Jepara yang jadi korban pengeroyokan ini diunggah ke akun @tanyarlfes dan menjadi viral dalam waktu singkat.

Menurut keterangan unggahan, pelaku yang terdiri dari sejumlah pemuda ini diketahui dalam pengaruh minuman keras. Seorang tukang bangunan di masjid lalu mengingatkan pemuda-pemuda ini untuk tidak berbicara kasar di lokasi tersebut.

Teguran ini sayangnya tidak diindahkan oleh pelaku yang justru mengamuk dan melakukan tindakan pengeroyokan kepada korban.

Baca Juga: Cak Imin Bakal Khotbah Jumatan di Masjid Al Fathu Bandung, PKB Klaim Bukan Kampanye Cawapres

"Jadi para pelaku ini abis mabok, pas di masjid itu ada tukang bangunan yang ngingetin mereka supaya gak ngomong sembarangan karena ada di area masjid. Eh malah dikeroyok" tulis @tanyarlfes.

Berdasarkan rekaman video CCTV di area masjid, kelima pemuda yang tidak terima karena ditegur ini langsung menyerang tukang bangunan tersebut. Salah satu dari pemuda tersebut bahkan memukul tukang bangunan dengan besi.

Sedangkan tukang bangunan lainnya yang berada di lokasi ini langsung buru-buru kabur menghindari amukan pemuda-pemuda yang sedang dalam pengaruh alkohol ini.

Aksi tidak bertanggung jawab ini lalu dilaporkan ke pihak berwajib yang langsung mengambil tindakan tegas dan mengamankan pelaku pengeroyokan tersebut.

Kejadian tukang bangunan di masjid yang menjadi korban pengeroyokan ini rupanya terjadi di Masjid Besar Baitul Muttaqin, Jepara pada Minggu (17/9/2023) lalu.

Baca Juga: Cak Imin: Kami Tidak Pernah Politisasi Masjid, Tapi Nggak Tahu Kok Banyak Amin di Masjid?

Load More