SuaraJawaTengah.id - Rumor ketertarikan PSIS Semarang terhadap pemain Persis Solo Ramadhan Sananta makin hari makin berhembus kencang.
Rumor tersebut muncul setelah bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi secara gamblang sedang mencari sosok penyerang lokal berkualitas di bursa transfer pertengahan musim nanti.
Anggota DPR RI itu kemudian tidak menampik jatuh hati kepada sosok Ramadhan Sananta. Bahkan Yoyok Sukawi dikabarkan ingin menembus nilai transfer mantan pemain PSM Makassar tersebut.
"Ramadhan Sananta boleh juga. Kontraknya di Persis sampai kapan ya? setahun? berarti mungkin kita akan ajukan transfer ke Sananta," kata Yoyok Sukawi.
Anggota DPR RI itu menilai Ramadhan Sananta merupakan tandem yang pas untuk diduetkan bersama Carlos Fortes.
"Cocok ini, Sananta ini sangat pas kalau diduetkan dengan Carlos Fortes. Gantian dengan Septian David, ini akan membuat performa PSIS lebih baik," jelasnya.
Pernyataan Yoyok Sukawi tersebut lalu banyak diposting akun-akun bola. Salah satunya akun instagram @bolanusantara.
"PSIS Semarang dikabarkan akan menebus Sananta dari Persis Solo di bursa transfer mendatang," tulis akun tersebut.
Postingan akun itu rupaya mendapat atensi dari agen Ramadhan Sananta, Gabriel Budi.
Baca Juga: Cetak Gol ke Gawang Persija Jakarta, Althaf Indie Singgung Perjuangan Pantang Menyerah
Dia menegaskan rumor yang menyebut PSIS Semarang bakal menebus Ramadhan Sananta tidak benar. Sejauh ini belum ada penawaran resmi dari bos PSIS Semarang.
"Tidak benar," ucap Gabriel Budi melalui akun instagramnya @gabrielbudi.
Kontributor : Ikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih